Hantam Napoli, Barcelona Maju ke Perempat Final Liga Champions

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 09 Agustus 2020 | 05:10 WIB
Hantam Napoli, Barcelona Maju ke Perempat Final Liga Champions
Para pemain Barcelona merayakan gol Luis Suarez dari titik penalti ke gawang Napoli dalam laga Liga Champpions di Camp Nou. LLUIS GENE / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sementara itu, Napoli memperkecil ketertinggalan melalui penalti yang didapat beberapa saat kemudian. Ivan Rakitic menjatuhkan Dries Mertens di kotak terlarang. Lorenzo Insigne yang menjadi algojo sukses melakukan tugasnya untuk mengubah skor menjadi 3-1.

Pada babak kedua Napoli lebih banyak menguasai permainan. Mereka bahkan mendominasi penguasaan bola dengan catatan 53 persen berbanding 47 persen.

Pelatih Napoli Gennaro Gatusso juga melakukan total lima pergantian pemain pada babak kedua. Sayangnya meski mendominasi permainan dan mampu memaksa Barca lebih banyak bertahan, Partenopei gagal menambah gol akibat kesulitan menciptakan peluang.

Satu peluang bagus dimiliki Napoli menjelang pertandingan usai saat Hirving Lozano menanduk bola umpan silang Matteo Politano yang kemudian membentur tiang gawang. Sedangkan gol dari sundulan pemain pengganti Arkadiusz Milik tidak disahkan wasit karena ia terlebih dahulu berada dalam posisi offside.

Baca Juga: Resmi! Andrea Pirlo Ditunjuk Sebagai Pelatih Baru Juventus

Susunan pemain :

Barcelona (4-3-3): Marc-Andre ter Stegen, Nelson Semedo, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba, Sergi Roberto, Ivan Rakitic, Frenkie de Jong, Lionel Messi, Luis Suarez (Junior Firpo 90'), Antoine Griezmann (Monchu 84')
Pelatih: Quique Setien

Napoli (4-3-3): David Ospina, Giovanni Di Lorenzo, Konstantinos Manolas, Kalidou Koulibaly, Mario Rui, Fabian (Eljif Elmas 79'), Diego Demme (Stanislav Lubotska 46'), Piotr Zielinski (Hirving Lozano 70'), Jose Callejon (Matteo Politano 70'), Dries Mertens, Lorenzo Insigne (Arkadiusz Milik 79')
Pelatih: Gennaro Gattuso

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI