Suara.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane akhirnya buka suara ihwal keputusannya tak membawa Gareth Bale dalam lawatan ke Manchester meski sang winger dalam kondisi fit, untuk laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019/2020 kontra tuan rumah Manchester.
Nama Bale dipastikan tak ada dalam skuat Real Madrid untuk laga di Etihad Stadium, Sabtu (8/8/2020) dini hari WIB nanti, ketika El Real akan berusaha membalikkan defisit 1-2 dari leg pertama untuk mengamankan jalan menuju perempatfinal.
Sejumlah sumber menyatakan bahwa Bale mengatakan kepada Zidane bahwa ia tidak ingin pergi ke Inggris, setelah mengetahui bahwa dirinya tidak masuk dalam skuat.
Kini, Zidane pun memberikan klarifikasinya terhadap rumor yang kian simpang siur ini.
Baca Juga: Ini Dia 8 Tim Perempatfinalis Liga Europa, Berebut Gelar Juara di Jerman
"Terdapat korelasi saling menghargai antara pemain dan pelatih," ucap Zidane seperti dikutip dari AFP.
"Banyak beredar rumor, namun kenyataannya ia (Bale) memang memilih untuk tidak bermain. Tidak ada hal lain, dan sisanya urusan saya dan dia," ungkap pelatih berusia 48 tahun yang juga mantan playmaker Real Madrid itu..
Zidane menambahkan, keputusan ini lebih kepada keputusan pribadi ketimbang urusan taktik, namun ia tidak mau menjelaskan detailnya.
Sang entrenador hanya menegaskan bahwa ada urusan-urusan internal di ruang ganti yang tak boleh dipublikasikan ke khalayak.
Dicoretnya Bale sendiri praktis kian menambah masalah bagi pemain internasional Wales berusia 31 tahun itu, yang hanya satu kali tampil sebagai pemain inti pada 11 pertandingan terakhir Real Madrid setelah Liga Spanyol dilanjutkan pada era pandemi.
Baca Juga: Manchester City vs Real Madrid, Zidane Kembali Buang Gareth Bale
Saat ditanyai mengenai masa depan Bale di Real Madrid, Zidane menjawab, "Gareth Bale adalah pemain Real Madrid, tidak ada yang berubah, dan saya menghormati dia seperti (pemain) yang lain."