Komentar Rachmat Irianto Soal Penundaan Jadwal Latihan Timnas dan Piala AFF

Kamis, 06 Agustus 2020 | 15:42 WIB
Komentar Rachmat Irianto Soal Penundaan Jadwal Latihan Timnas dan Piala AFF
Pemain Persebaya Surabaya sekaligus penggawa Timnas Indonesia, Rachmat Irianto atau Rian (dok. Persebaya).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto, buka suara terkait penundaan jadwal latihan Timnas Indonesia serta Piala AFF 2020.

Irianto menjadi salah satu pemain yang dipanggil manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, untuk mengikuti training camp (TC) alias pemusatan latihan di Jakarta bersama tim nasional senior. Selain Irianto, juru taktik asal Korea Selatan itu memanggil 28 pemain lainnya.

TC sejatinya sudah berlangsung sejak 23 Juli lalu. Namun, belum ada latihan di lapangan yang dilakukan. Sudah dua kali jadwal latihan ditunda yaitu pada 25 Juli dan 1 Agustus 2020.

Rachmat Irianto saat menjadi kapten Persebaya Surabaya di turnamen Piala Gubernur Jawa Timur 2020. (Dok. Persebaya)
Rachmat Irianto saat menjadi kapten Persebaya Surabaya di turnamen Piala Gubernur Jawa Timur 2020. (Dok. Persebaya)

Kabar terbaru menyebut latihan timnas akan berlangsung pada Jumat (7/8/2020) besok. Salah satu alasan penundaan jadwal latihan ini dikatakan PSSI karena menunggu hasil swab test para pemain dan staf pelatih.

Baca Juga: Timnas Indonesia Kemungkinan Jalani Karantina saat Lawan Thailand

Pemain yang akrab disapa Rian ini mengaku sudah mengantongi jadwal latihan timnas. Namun, ia tidak bisa menginformasikannya lebih lanjut karena bersifat tertutup.

"Sebenarnya info latihan timnas sudah ada. Tapi mohon maaf masih tertutup, harap dimaklumi ini juga demi kebaikan kami juga,” kata Rian dikutip dari laman resmi klub, Kamis (6/8/2020).

Lebih lanjut, putra kandung dari legenda Persebaya, Bejo Sugiantoro, ini juga berbicara penundaan Piala AFF 2020. Menurutnya, ditundanya event yang sejatinya berlangsung pada November-Desember tahun ini jadi keuntungan bagi skuat Merah Putih.

Apalagi, pandemi COVID-19 masih mewabah. Tentu, kesehatan jadi yang utama ketimbang sebuah turnamen.

"AFF ditunda tidak apa-apa, justru itu sangat baik di tengah kondisi saat ini. Piala AFF memang event penting, tapi kesehatan jauh lebih penting," jelas mantan kapten Timnas Indonesia U-19 itu.

Baca Juga: 5 Hits Bola: Jadwal Lengkap Pertandingan Grup A Piala Asia U-19 2020

Selain Timnas senior Indonesia, Shin Tae-yong juga memanggil 46 pemain timnas U-19 untuk TC. Pemusatan latihan dijadwalkan selesai pada 8 Agustus 2020.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI