Hasil Swab Test Negatif, Skuat Bali United Bisa Mulai Latihan

Jum'at, 31 Juli 2020 | 10:20 WIB
Hasil Swab Test Negatif, Skuat Bali United Bisa Mulai Latihan
Pelatih Bali United Stefano Cugurra Teco saat menjalani swab test (dok. Bali United)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Skuat Bali United telah menjalani swab test sebelum memulai latihan sebagai persiapan bergulirnya Liga 1 2020 pada 1 Oktober mendatang. Hasilnya, seluruhnya negatif dari COVID-19.

Total ada 34 peserta yang terdiri dari tim pelatih, pemain dan ofisial Serdadu Tridatu --julukan Bali United-- yang menjalani Swab Test tersebut. Tes ini dilakukan pada Senin (27/7/2020) dan hasilnya keluar pada Kamis (30/7/2020).

"Hasil keseluruhan adalah negatif. Dengan begitu, maka protokol kesehatan para pelatih, pemain dan ofisial tim dalam persiapan latihan perdana dilaksanakan," demikian pernyataan resmi Bali United.

Namun, ada beberapa pemain dan jajaran pelatih yang menjalani swab test. Sebab, mereka semua baru tiba di Bali sehingga akan dijadwalkan secara terpisah.

Baca Juga: Bali United Selesaikan Sisa Pertandingan Grup G Piala AFC di Vietnam

"Swab Test terpisah sebelum menjalani latihan perdana bersama tim," jelasnya.

Tim besutan Stefano Cugurra ini dijadwalkan menggelar latihan perdana jelang Liga 1 bergulir lagi pada 3 Agustus 2020. Tentu, latihan digelar dengan protokol kesehatan yang ketat.

Segala rangkaian protokol kesehatan akan sesuai dengan standar aturan dari PSSI. Sebelum latihan dimulai pun, Stefano Lilipaly dan kawan-kawan akan menjalani rapid test.

Liga 1 akan dimulai pada 1 Oktober 2020. Namun, sampai dengan saat ini belum ada regulasi detail mengenai kompetisi kasta teratas di Tanah Air itu dari PSSI atau PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Baca Juga: Liga 1 2020 Dilanjutkan, Kemenpora Minta Tes PCR dan Bukan Rapid Test

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI