Rahasia Kecepatan dan Kelincahan Riko Simanjuntak, Unik Banget!

Senin, 27 Juli 2020 | 03:00 WIB
Rahasia Kecepatan dan Kelincahan Riko Simanjuntak, Unik Banget!
Winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak. (dok. Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Winger mungil Persija Jakarta, Riko Simanjuntak mengungkapkan rahasia dirinya bisa begitu cepat dan lincah di atas lapangan hijau. Sebagai seorang pemain sayap, pesepakbola 28 tahun itu memang dikenal memiliki kecepatan dan kelincahan yang mumpuni.

Riko mengungkapkan, salah satunya faktornya rupanya adalah hobi sang winger saat masih kecil, yaitu mengejar layangan yang putus!

Eks pemain Semen Padang yang dijuluki 'Si Kancil' itu juga mengaku takut gelap saat masih kanak-kanak. Sehingga ketika melewati tempat yang gelap, ia lari sekencang-kencangnya.

"Waktu kecil memang saya menyenangi permainan yang identik dengan lari, seperti bermain layang-layang. Saya main di lapangan, setiap ada (layangan) yang putus, kita berlomba lari mengejar," ungkap Riko di laman resmi Persija.

Baca Juga: Chelsea ke Liga Champions, Bournemouth dan Watford Terdegradasi

"Waktu kecil saya juga takut sama gelap. Ada gang yang panjangnya berapa ratus meter dan itu gelap. Sering kalau keluar rumah disuruh orang tua untuk belanja malam-malam, kalau mau lewat gang itu saya lari sekencang-kencangnya," celotehnya.

"Saya pikir itu sedikit banyak turut membuat saya menjadi pemain seperti sekarang ini. Kecepatan saya dibentuk dari situ," tutur Riko.

Terkait julukan 'Si Kancil', pemain asal Sumatera Utara ini tidak mempermasalahkannya. Justru, Riko cukup senang karena kancil menurutnya adalah hewan yang cerdik.

"Saya tidak masalah dijuluki itu. Apalagi kancil juga positif. Dia cerdik, sama seperti saya di lapangan. Dengan begitu, kita tahu kapan harus memberi umpan atau kapan bisa menghindar jika ada lawan yang berniat memberikan tekel keras," pungkas Riko Simanjuntak.

Baca Juga: Pecundangi Leicester City, Manchester United Amankan Tiket Liga Champions

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI