Klasemen Liga Italia Pekan ke-35 Usai Juventus Dilibas Udinese

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 24 Juli 2020 | 06:46 WIB
Klasemen Liga Italia Pekan ke-35 Usai Juventus Dilibas Udinese
Reaksi bintang Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) setelah kalah dari Udinese dalam lanjutan Liga Italia di Dacia Arena Stadium. MARCO BERTORELLO / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juventus gagal mengamankan gelar Scudetto, setelah mereka takluk 1-2 di markas Udinese. Berikut hasil dan klasemen Liga Italia di pekan ke-35, Jumat (25/7/2020) dini hari WIB.

Pada laga di Stadion Dacia Arena, Juventus memimpin lebih dulu lewat gol gol Matthijs De Ligt, namun Udinese bangkit dan berbalik unggul lewat gol Ilija Nestorovski dan Seko Fofana.

Juventus dengan 80 poin kini unggul enam poin atas tim peringkat kedua Atalanta (74 poin), dan unggul tujuh poin atas tim peringkat ketiga Inter Milan (73 poin ).

Reaksi Pemain Juventus Cristiano Ronaldo saat menghadapi Udinese dalam lanjutan Liga Italia di Dacia Arena Stadium. MARCO BERTORELLO / AFP
Reaksi Pemain Juventus Cristiano Ronaldo saat menghadapi Udinese dalam lanjutan Liga Italia di Dacia Arena Stadium. MARCO BERTORELLO / AFP

Bianconerri masih menyisakan tiga pertandingan lagi. Secara matematis, mereka masih dapat dikejar oleh dua pesaing terdekatnya di klasemen.

Baca Juga: Udinese Vs Juventus: Kalah, Maurizio Sarri Ngeles Begini

Sementara Lazio sukses memetik poin setelah mengalahkan Cagliari 2-1 di Olimpico. Kemenangan tersebut membuat Lazio mengamankan posisi keempat klasemen.

Lazio kini mengoleksi 72 poin, dan unggul sembilan poin atas pesaing terdekat sekaligus rival sekota AS Roma, demikian seperti dilansir Antara.

Hasil Liga Italia:

Rabu (22/7) malam hingga Kamis (23/7) dini hari WIB:

Parma 2 (Gianluca Caprari 45', Dejan Kulusevski 87') Napoli 1 (Lorenzo Insigne PEN 54')

Baca Juga: Gol Ciro Immobile Bawa Lazio Libas Cagliari

Inter Milan 0 Fiorentina 0

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI