Perpisahan yang Manis Buat Adam Lallana

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Kamis, 23 Juli 2020 | 14:49 WIB
Perpisahan yang Manis Buat Adam Lallana
Adam Lallana saat mengangkat trofi Liga Inggris musim 2019/2020. (PAUL ELLIS / POOL / AFP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Adam Lallana mengakhiri masa baktinya bersama Liverpool dengan sangat manis. Ia sukses membawa The Reds juara Liga Inggris musim 2019/2020.

Liverpool sendiri baru saja berpesta usai mengangkat trofi Liga Inggris di Anfield. Perayaan makin meriah karena armada Jurgen Klopp membantai Chelsea 5-3 pada pekan ke-37 Liga Inggris, Kamis (23/7/2020) dini hari WIB.

Liverpool sejatinya sudah dipastikan juara sejak pekan ke-31. Kala itu poin The Reds sudah tak bisa dikejar sang rival Manchester City karena kalah dari Chelsea 2-1.

Momen ini begitu membahagiakan buat Liverpool, lebih lagi ini gelar pertamanya sejak 30 tahun lalu. Namun ada sedikit kesedihan, lantaran Adam Lallana akan meninggalkan Anfield akhir musim ini.

Baca Juga: Chelsea Digilas di Anfield, Lampard Sebut Bench Liverpool Arogan

Adam Lallana telah menghabiskan enam musim berseragam Liverpool. Gelandang asal Inggris itu hengkang setelah kontraknya habis dan bakal berstatus bebas transfer.

Adam Lallana saat mengangkat trofi Liga Inggris musim 2019/2020. (PAUL ELLIS / POOL / AFP)
Adam Lallana saat mengangkat trofi Liga Inggris musim 2019/2020. (PAUL ELLIS / POOL / AFP)

Namun pengabdian Adam Lallana berakhir manis. Sebab ia sukses meraih trofi bergengsi lainnya, seperti Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, serta Piala Super Eropa.

Bersama Liverpool, Adam Lallana mencatatkan 178 penampilan dengan 22 gol sejak dibeli dari Southampton pada 2014. Ia pun disebut-sebut sebagai salah satu legenda The Reds.

Kepastian Adam Lallana meninggalkan Liverpool juga sempat diunggah di akun Instagram pribadinya. Pemain 32 tahun itu mengaku akan terus menikmati momen terakhirnya di Anfield.

''Menikmati setiap sesi terakhir #YNW,'' tulis Adam Lallana.

Baca Juga: Hujan Gol di Anfield, Berikut 5 Fakta Menarik Usai Liverpool vs Chelsea

Adam Lallana sendiri pada laga melawan Chelsea tidak dimainkan. Pelatih Jurgen Klopp sudah memastikan ia tak akan memainkan laga terakhir karena cedera yang belum benar-benar sembuh.

Sementara ke mana Adam Lallana akan melanjutkan kariernya belum diketahui. Namun kabarnya ia akan tetap bermain di Inggris.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI