Hasil Liga Italia: Milan Gilas Lazio 3-0 di Olimpico

Bangun Santoso Suara.Com
Minggu, 05 Juli 2020 | 05:28 WIB
Hasil Liga Italia: Milan Gilas Lazio 3-0 di Olimpico
Striker veteran AC Milan, Zlatan Ibrahimovic turut menyubangkan gol saat timnya menang telak 3-0 di kandang Lazio dalam laga lanjutan pekan 30 Serie A di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (5/7/2020). (Foto: AFP/Tiziana Fabi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Penalti diberikan kepada Milan setelah umpan silang gelandang muda mereka Saelemakers tanpa sengaja mengenai tangan bek Lazio, Radu dan wasit langsung menunjuk titik putih.

Unggul 2-0 membuat para pemain AC Milan makin percaya diri memainkan bola. Sebuah insiden dialami Calhanoglu di menit 38 usai berbenturan. Ia terpaksa harus diganti lebih dini dengan Lucas Paqueta.

Berkali-kali menekan mencoba mengejar ketertinggalan, Lazio harus puas menutup babak pertama tertinggal dengan margin 2-0.

Memasuki babak kedua, Lazio sempat mencetak gol di menit 53. Sayang, wasit menganulirnya setelah melihat rekaman VAR. Gol yang dicetak Lazzari dinyatakan dalam posisi offside.

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Udinese Bungkam AS Roma, Atalanta Taklukkan Napoli

Lazio makin terbenam kala Ante Rebic mencetak gol ketiga untuk AC Milan di menit 59. Lepas dari jebakan offside, sang striker dengan mudahnya mencetak gol mengecoh kiper Strakosha. Skor makin lebar jadi 3-0 untuk AC Milan.

Selepas gol itu, Lazio terus mencoba mengejar ketertinggalan dengan tampil lebih menyerang. Namun sayang, sejumlah peluang gagal dimaksimalkan menjadi gol. Hingga babak kedua selesai, skor tak berubah 3-0 untuk sang tamu AC Milan.

Susunan pemain

Lazio (3-5-2): Thomas Strakosha; Patric, Francesco Acerbi, Stefan Radu; Manuel Lazzari, Sergej Milinkovic-Savic, Lucas Leiva, Marco Parolo, Jony; Luis Alberto; Joaquin Correa.

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Andrea Conti, Simon Kjaer, Alessio Romagnoli (captain), Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Alexis Saelemaekers, Hakan Calhanoglu, Giacamo Bonaventura; Zlatan Ibrahimovic.

Baca Juga: AC Milan Imbang Lawan 10 Pemain SPAL, Berikut Hasil Liga Italia Pekan ke-29

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI