Thierry Henry Jadi Sosok Inspirasi Pemain Persija Jakarta Ini

Jum'at, 03 Juli 2020 | 14:17 WIB
Thierry Henry Jadi Sosok Inspirasi Pemain Persija Jakarta Ini
Mantan striker Arsenal, Thierry Henry. (Odd Andersen/AFP).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai seorang pesepakbola tentu mempunyai sosok yang dijadikan sebagai inspirasi. Seperti halnya pemain Persija Jakarta, Heri Susanto yang mengidolakan legenda Timnas Prancis, Thierry Henry.

Bagi Heri, Henry adalah sosok striker yang sangat tangguh. Mantan pemain Arsenal dan Barcelona itu memiliki kecepatan, dribel, hingga penyelesaian akhir yang sangat baik.

"Henry dapat melakukan hal-hal yang sulit dilakukan. Ia juga dapat mengancam gawang lawan dari cara apapun. Bagi sosok penyerang, sosok Henry layak untuk dijadikan panutan," kata Heri Susanto dikutip dari laman resmi klub, Jumat (3/7/2020).

Pemain Persija Jakarta Heri Susanto (dok. Persija Jakarta)
Pemain Persija Jakarta Heri Susanto (dok. Persija Jakarta)

Tidak hanya Henry, Hersus sapaan akrab sang pemain juga memiliki idola lain. Yaitu Bambang Pamungkas, alias Bepe yang merupakan manajer timnya.

Baca Juga: Novri Setiawan Kenang Perjumpaannya dengan Luis Suarez dan Diego Forlan

Mantan pemain PSM Makassar itu mengaku sangat suka dengan gaya Bepe. Menurutnya, Bepe punya sesuatu yang jarang dimiliki oleh seorang pesepakbola.

Hersus bergabung dengan Persija pada musim awal musim 2019. Pemain bernomor punggung 94 itu punya kesempatan berada satu tim dengan Bepe, sebelum idolanya itu memutuskan pensiun pada akhir musim 2019.

Tentu, hal tersebut membuat Hersus sudah mengenal karakter Bepe baik itu di dalam maupun luar lapangan.

“Kalau pemain lokal pastinya Bambang Pamungkas. Sosoknya dari sisi teknis tidak perlu diragukan lagi. Ia dapat mencetak gol dari sisi manapun. Sementara cara dia berkomunikasi dan meningkatkan semangat para pemain juga sangat baik,” Heri menambahkan.

Baca Juga: Marko Simic Latihan Keras, Stefano Cugurra Beri Perhatian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI