Begini Komentar Jurgen Klopp Usai Liverpool Digilas Manchester City

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 03 Juli 2020 | 11:44 WIB
Begini Komentar Jurgen Klopp Usai Liverpool Digilas Manchester City
Manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan instruksi kepada pemainnya saat menghadapi Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris di Etihad Stadium, Manchester. Dave Thompson / POOL / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan bahwa kekalahan telak Liverpool 4-0 dari Manchester City tidak ada hubungannya dengan gelar juara Liga Inggris yang mereka baru saja pastikan.

Liverpool yang bertandang ke Etihad Stadium, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB, langsung digilas Man City di laga pertamanya usai mengunci titel juara Liga Inggris 2019/2020.

Kevin De Bruyne membuka kemenangan Man City lewat eksekusi penalti. Raheem Sterling dan Phil Foden, serta gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain melengkapi pesta gol tuan rumah.

Manajer Jurgen Klopp (kiri) menyalami gelandang Manchester City Kevin De Bruyne (tengah) usai laga Liga Inggris di Etihad Stadium. Dave Thompson / POOL / AFP
Manajer Jurgen Klopp (kiri) menyalami gelandang Manchester City Kevin De Bruyne (tengah) usai laga Liga Inggris di Etihad Stadium. Dave Thompson / POOL / AFP

Usai laga, Klopp membantah kesuksesan Liverpool telah meraih gelar juara Liga Inggris sebagai alasan, setelah mereka dianggap tidak terlalu berambisi untuk menang.

Manajer asal Jerman ini mengklaim bahwa skuat besutan Pep Guardiola justru memiliki motivasi yang kuat untuk mengalahkan mereka yang telah mengunci gelar juara.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Manchester City Bantai Liverpool

"Jujur, tidak ada hubungannya dengan minggu lalu (Liverpool mengunci gelar juara). Rasanya sakit seperti kekalahan menyakitkan," kata Klopp saat jumpa pers seperti dilansir Sportskeeda.

"Yang ingin saya lihat adalah tim yang siap bertarung melawan Man City, yang sudah jelas. Saya tidak yakin apakah itu perkataan yang tepat, tetapi satu poin pemain telah bermain baik. Itu adalah motivasi yang mudah bagi Pep, izinkan saya mengatakannya," ujarnya.

Hasil tersebut memang sudah tidak mempengaruhi trofi yang sudah berada di genggaman Liverpool. Liverpool masih bertahan di peringkat pertama klasemen Liga Inggris dengan 86 poin dan unggul 20 poin dari Manchester City di posisi kedua.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI