Kesempatan itu dimanfaatkan dengan baik oleh Ramos yang mengarahkan bola ke pojok kanan bawah gawang, tak terjangkau Soria yang tepat menebak arah bola.
Keunggulan itu berhasil dipertahankan oleh Real Madrid hingga peluit tanda laga usai untuk memantapkan posisi mereka di puncak klasemen.
Real Madrid bakal melanjutkan upaya mereka menjaga keunggulan mereka di puncak klasemen ketika bertandang ke markas Athletic Bilbao untuk laga pekan ke-34 pada Minggu (5/7), beberapa jam sebelum Getafe melakoni laga tandang kontra Osasuna.
Susunan pemain:
Baca Juga: Bukan Lagi Milik Real Madrid, Achraf Hakimi Resmi Berseragam Inter Milan
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Dani Carvajal, Raphael Varane (Eder Militao), Sergio Ramos, Ferland Mendy; Luka Modric (Federico Valverde), Casemiro, Toni Kroos; Isco (Rodrygo Goes), Karim Benzema (Mariano Diaz), Vinicius Junior (Marco Asensio)
Pelatih: Zinedine Zidane
Getafe (4-5-1): David Soria; Damian Suarez (Jason), Djene Dakonam, Xabier Etxeita, Mathias Olivera; Allan Nyom, Nemanja Maksimovic, David Timor (Faycal Fajr), Mauro Arambarri (Angel Rodriguez), Marc Cucurella (Hugo Duro); Jaime Mata (Jorge Molina)
Pelatih: Jose Bordalas