Suara.com - Serie A Italia akan memainkan beberapa laga sisa pekan ke-28. Salah satu yang patut ditunggu adalah pertarungan antara AC Milan vs AS Roma.
Duel AC Milan vs AS Roma digelar di San Siro, Minggu (28/6/2020) malam WIB. Laga ini diprediksi bakal berjalan sengit mengingat kedua tim sama-sama membutuhkan poin penuh demi finis di posisi empat besar.
AC Milan selaku tuan rumah diyakini bakal tampil ngoto sejak menit pertama. Rossoneri wajib menang demi beranjak dari posisi delapan di klasemen sementara Serie A Italia.
Setelah itu disusul laga yang tak kalah seri antara Napoli kontra SPAL. Duel tersebut digelar di San Paolo, Senin (29/6/2020) dini hari WIB.
Baca Juga: Fakta Menarik Luka Romero, Pemain Termuda Sepanjang Sejarah La Liga
Laga krusial lainnya adalah Parma vs Inter Milan di Ernio Tardini selang beberapa jam kemudian. Sebagai tim tamu, Nerazzuri mengamban misi wajib menang demi mengejar kans meraih gelar juara musim ini.
Berikut jadwal Serie A Italia nanti malam.
Sabtu (28/6/2020)
22.15 WIB AC Milan vs AS Roma
Minggu (29/6/2020)
00.30 WIB Udinese vs Atalanta
00.30 WIB Sampdoria vs Bologna
00.30 WIB Sassuolo vs Hellas Verona
00.30 WIB Napoli vs SPAL
02.45 WIB Parma vs Inter Milan
Baca Juga: Atletico Madrid Mantapkan Posisi 3 Liga Spanyol Usai Kalahkan Alaves 2-1