5 Top Bola Sepekan: Indra Sjafri: Ini Juga soal Harga Diri Bangsa

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 28 Juni 2020 | 08:01 WIB
5 Top Bola Sepekan: Indra Sjafri: Ini Juga soal Harga Diri Bangsa
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri. [Laman resmi PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hubungan antara Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri dengan manajer pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, belakangan kian memanas. Indra Sjafri bahkan tegas menyebutkan Shin Tae-yong berbohong.

Sementara sebuah pengakuan yang cukup mengejutkan datang dari wanita penghibur asal Inggris, Katy Morgan. Ia mengklaim memiliki anak hasil hubungannya dengan bintang Liga Inggris.

Berita di atas adalah dua dari lima berita sepak bola di kanal bola yang paling banyak mendapat perhatian dan banyak dibaca sepanjang pekan ini.

Berikut kami rangkum 5 berita top sepak bola di kanal bola Suara.com sepekan ini

Baca Juga: PSSI Matangkan Persiapan Piala Dunia U-20 2021

1. Memanas dengan Shin Tae-yong, Indra Sjafri: Ini Juga soal Harga Diri Bangsa

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri (tengah) memberikan arahan saat memimpin latihan di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Senin (9/12/2019). Timnas U-22 Indonesia akan melawan Vietnam dalam partai final sepak bola putra SEA Games 2019 pada Selasa 10 Desember 2019 pukul 20.00 waktu setempat. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri (tengah) memberikan arahan saat memimpin latihan di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Senin (9/12/2019). Timnas U-22 Indonesia akan melawan Vietnam dalam partai final sepak bola putra SEA Games 2019 pada Selasa 10 Desember 2019 pukul 20.00 waktu setempat. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Hubungan antara Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri dengan manajer pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, belakangan kian memanas. Indra Sjafri bahkan tegas menyebutkan Shin Tae-yong berbohong.

Panasnya hubungan keduanya muncul setelah Shin Tae-yong buka-bukaan kepada media asal Korea Selatan, Naver Sport. Kepada media negerinya itu, juru taktik asal Korea Selatan tersebut mengaku kecewa dengan kebijakan PSSI dalam menjalankan program kepelatihan.

Baca selengkapnya

2. Disewa 3 Kali, Wanita Penghibur Ini Lahirkan Anak dari Bintang Liga Inggris

Baca Juga: Wolverhampton Geser Manchester United dari Posisi Lima Besar

Wanita penghibur Inggris, Katy Morgan. (Instagram/@katyjaynemorgan).
Wanita penghibur Inggris, Katy Morgan. (Instagram/@katyjaynemorgan).

Sebuah pengakuan yang cukup mengejutkan datang dari wanita penghibur asal Inggris, Katy Morgan. Ia mengklaim memiliki anak hasil hubungannya dengan bintang Liga Inggris.

Menurut penuturannya, bintang Liga Inggris yang tidak disebutkan namanya itu menyewa dirinya sebanyak tiga kali pada musim panas lalu. Ada pun tarif per kencannya adalah 1.500 poundsterling atau sekitar Rp 26,5 juta.

Baca selengkapnya

3. Klasemen Liga Spanyol Usai Barcelona dan Atletico Menang di Pekan ke-31

Para pemain Barcelona merayakan gol ke gawang Athletic Bilbao pada laga Liga Spanyol 2019/2020 di Camp Nou, Barcelona, Rabu (24/6/2020) dini hari WIB. [Pau BARRENA / AFP]
Para pemain Barcelona merayakan gol ke gawang Athletic Bilbao pada laga Liga Spanyol 2019/2020 di Camp Nou, Barcelona, Rabu (24/6/2020) dini hari WIB. [Pau BARRENA / AFP]

Ivan Rakitic mencetak gol tunggal untuk membawa Barcelona menang 1-0 atas sang tamu, Athletic Bilbao dalam laga pekan ke-31 Liga Spanyol 2019/2020 di Camp Nou, Barcelona, Rabu (24/6/2020) dini hari WIB.

Gol semata wayang sang gelandang sekaligus mengantarkan Barcelona kembali menduduki puncak klasemen La Liga musim ini, dengan torehan 68 poin dari 31 poin.

Baca selengkapnya

4. Barcelona Perlebar Jarak dari Madrid, Ini Hasil dan Klasemen Liga Spanyol

Para pemain Barcelona merayakan gol Ansu Fati ke gawang Leganes dalam lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou. LLUIS GENE / AFP
Para pemain Barcelona merayakan gol Ansu Fati ke gawang Leganes dalam lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou. LLUIS GENE / AFP

Barcelona kembali memperlebar jarak keunggulan di puncak klasemen Liga Spanyol usai mengatasi Leganes 2-0. Berikut hasil dan klasemen Liga Spanyol di pekan ke-29.

Pada laga di Stadion Camp Nou, Rabu (17/6/2020) dini hari WIB, Ansu Fati dan eksekusi penalti Lionel Messi mencetak gol bagi kemenangan Barcelona.

Baca selengkapnya

5. Liverpool Segel Gelar Juara, Berikut Klasemen Liga Inggris Usai Pekan ke-31

Logo Premier League alias Liga Inggris. [Shutterstock]
Logo Premier League alias Liga Inggris. [Shutterstock]

Liverpool menyudahi penantian gelar juara Liga Inggris selama tiga dekade alias 30 tahun, usai dipastikan menjadi kampiun musim 2019/2020 berkat hasil laga pekan ke-31 antara Chelsea vs Manchester City, Jumat (26/6/2020) dini hari WIB.

Chelsea mengalahkan Manchester City 2-1 di Stamford Bridge, yang berarti keunggulan 23 poin Liverpool di puncak klasemen tak mungkin lagi bisa dikejar mengingat EPL musim ini hanya tinggal menyisakan tujuh matchweek.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI