Suara.com - Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic siap memberikan menit bermain bagi para pemain mudanya, seiring dengan wacana PSSI yang mewajibkan klub-klub menurunkan pemain U-20 saat kompetisi Liga 1 2020 kembali digulirkan nanti.
"Pemain muda akan kita bantu untuk mendapatkan menit bermain," ujar Dejan seperti dimuat Antara.
Menurut Dejan, kelanjutan kompetisi memiliki dampak positif, yakni agar dapat membentuk kerangka skuat Timnas Indonesia U-19 dalam menyongsong Piala Dunia U-20 2021 nanti.
PSS sendiri mengirimkan satu produk akademinya, yakni penyerang Saddam Emiruddin Gaffar yang ikut dalam training camp (TC) virtual Timnas Indonesia U-19.
Baca Juga: Tanpa Masker dan Social Distancing, Fans Liverpool Rayakan Gelar Juara
"Itu sangat bagus bagi mereka dan juga timnas menuju Piala Dunia U-20 tahun depan," kata Dejan.
Senada dengan Dejan, pelatih kiper PSS, Listianto Raharjo mengatakan kelanjutan kompetisi bisa menjadi kesempatan bagi klub untuk mengorbitkan serta mematangkan para pemain mudanya.
Saat ini, PSS sendiri memiliki kiper muda potensial, yakni Dimas Fani Firmansyah yang merupakan jebolan dari Liga Mahasiswa.
Dengan adanya regulasi tersebut, maka peluang Dimas tampil secara reguler sangat terbuka dan tak akan terbebani sebab sistem degradasi akan dihapuskan.
"Saya bisa menerapkan sistem rotasi agar semua mendapatkan kesempatan bermain. Termasuk Fani karena usianya juga masih muda," tukas eks kiper Timnas Indonesia itu.
Baca Juga: Liverpool Segel Gelar Juara, Berikut Klasemen Liga Inggris Usai Pekan ke-31