Suara.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer menyambut gembira kembalinya Paul Pogba sekaligus menantang sang gelandang sentral untuk memperlihatkan jiwa kepemimpinannya di Tim Setan Merah.
Liga Inggris 2019/2020 restart setelah tertangguhkan tiga bulan lebih imbas pandemi COVID-19, Manchester United akan menantang tuan rumah Tottenham Hotspur pada laga pekan ke-30 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Sabtu (20/6/2020) dini hari nanti pukul 02.15 WIB.
Cedera panjang, Pogba sendiri memang hanya mencatatkan delapan penampilan lintas ajang bersama Manchester United di kampanye 2019/2020 ini.
Akan tetapi, juara Piala Dunia 2018 bersama Timnas Prancis itu kini telah pulih sepenuhnya dari cedera engkel yang menghantuinya sepanjang musim ini, dan siap tempur untuk laga kontra Tottenham dini hari nanti.
Baca Juga: Tottenham Hotspur vs Manchester United: Dele Alli Absen, Mourinho Sindir FA
Solksjaer sendiri yakin Pogba akan segera kembali menemukan bentuk permainan terbaiknya.
"Paul adalah salah satu gelandang terbaik di dunia, tak perlu diragukan. Ia siap untuk (laga kontra) Tottenham, tapi tentu saja kami berharap ia secara bertahap akan berkembang saat ia mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain," tutur Solksjaer seperti dimuat Sky Sports.
"Saya tidak tahu apakah ia kali ini akan dimainkan 45 menit atau 60 menit, sehingga secara bertahap dalam beberapa laga ke depan kami dapat mengusahakan ia kembali ke kemampuan terbaiknya. Tapi, saya amat yakin Paul akan kembali ke form terbaiknya dalam waktu yang cepat," celoteh pelatih berpaspor Norwegia itu.
"Paul memiliki karier yang sangat bagus. Tentu saja ia merupakan pemenang Piala Dunia dan kami ingin memiliki jiwa kepemimpinannya di atas lapangan," tukas juru taktik berusia 47 tahun tersebut.
Lini tengah Manchester United sendiri sejatinya telah membaik semenjak kedatangan Bruno Fernandes dari Sporting CP pada bursa transfer Januari 2020 lalu.
Baca Juga: Jose Mourinho Punya Rekor Apik saat Hadapi Manchester United di Kandang
Tak ayal, publik pun menanti-nanti Fernandes dan Pogba bisa main bareng pada laga kontra Tottenham dini hari nanti.
Tertundanya kompetisi selama tiga bulan lebih imbas pandemi juga membuat penyerang andalan Manchester United, Marcus Rashford telah pulih dari cedera punggung.
Seperti halnya Pogba, Rashford juga available untuk pertandingan melawan Tottenham.