Suara.com - Bintang Bayer Leverkusen, Kai Havertz, ramai dirumorkan ingin bergabung klub raksasa Inggris, Chelsea. Hal ini tidak lepas dari kodenya di Twitter.
Pemain berkebangsaan Jerman ini terciduk menyukai balasan dari seorang netizen saat meminta Chelsea merekrut Kai Havertz setelah mendatangkan Timo Warner.
Kai Havertz sudah meng-unlike balasan netizen tersebut. Namun, jejak digital tidak bisa dihapus. Kejadian di Twitter tersebut terlanjur diabadikan banyak pihak.
Kai Havertz sendiri tengah menjadi incaran banyak klub. Mulai dari Bayern Munich, Manchester United, hingga Chelsea dikabarkan getol ingin mengamankan jasa gelandang 21 tahun itu.
Baca Juga: Ini Penjelasan PSSI Mengapa TC Timnas Harus Dilakukan di Indonesia
Ketertarikan klub-klub besar Eropa itu tidak lepas dari performa mengesankan sang pemain sepanjang musim 2019/2020 yang sukses mengemas 16 gol dan sembilan assist dari 40 pertandingan.
Namun, tidak murah untuk mendapatkan pemain yang masih terikat kontrak dengan Bayer Leverkusen hingga Juni 2022 tersebut. Kabarnya Bayer Leverkusen mematok harga sebesar 90 juta poundsterling atau Rp 1,5 triliun.