Performa Ronaldo Lawan Napoli Tuai Cibiran, Bahkan Diejek Tak Bisa Dribble

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 18 Juni 2020 | 21:46 WIB
Performa Ronaldo Lawan Napoli Tuai Cibiran, Bahkan Diejek Tak Bisa Dribble
Gestur megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo pada laga final Coppa Italia 2019/2020 kontra Napoli di Stadio Olimpico, Roma, Kamis (18/6/2020) dini hari WIB. [Filippo MONTEFORTE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penampilan memble megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo pada laga final Coppa Italia 2019/2020 menjadi sorotan. Tak sedikit pula yang melontarkan cibiran atas performa buruk Ronaldo, mantan penyerang Timnas Italia yang juga eks Juventus, Luca Toni salah satunya.

Juventus harus mengubur mimpi mereka menjuarai Coppa Italia musim ini, usai ditundukkan 2-4 oleh Napoli dalam drama adu penalti pada laga yang dihelat di Stadio Olimpico, Roma, Kamis (18/6/2020), setelah kedua tim bermain imbang 0-0 dalam 90 menit waktu normal (tak ada babak perpanjangan waktu).

Ronaldo sendiri praktis tampil melempem sepanjang 90 menit. Pergerakan penyerang gaek berusia 35 tahun itu berhasil dimatikan barisan pertahanan Napoli yang dikomandoi Kalidou Koulibaly.

Luca Toni pun tak bisa menahan diri untuk tidak mengkritik penampilan Ronaldo. Toni menyebut jika sang megabintang bahkan tak becus men-dribble bola!

Baca Juga: Jan Oblak, Kiper Terhebat Sepanjang Sejarah Liga Spanyol

Mantan penyerang utama tim nasional Italia yang kini merumput bersama Hellas Verona, Luca Toni [Shutterstock]
Mantan penyerang Timnas Italia, Luca Toni [Shutterstock]

"Kekalahan yang mengecewakan bagi Juventus, dan saya pikir orang-orang serta tifosi akan mengingat kekalahan ini sebagai kekalahan di mana Cristiano Ronaldo bermain buruk," tutur Toni kepada Rai Uno yang dilansir football-italia.

"Pemain Portugal ini terlihat dalam kondisi fisik yang buruk. Ia bahkan tak bisa men-dribble bola dengan baik sepanjang laga ataupun melewati seorang pemain lawan," celoteh pria berusia 43 tahun yang juga pernah bermain untuk Bayern Munich dan Fiorentina itu.

"Pemain terbaik Juventus pada laga ini adalah (Gianluigi) Buffon, kiper berpengalaman yang terbukti masih bagus," tukas Toni.

Ronaldo sendiri memang melanjutkan performa buruknya setelah kompetisi 2019/2020 di Italia restart, pasca tertangguhkan cukup lama imbas pandemi COVID-19.

Pada laga leg kedua semifinal Coppa Italia musim ini kontra tuan rumah AC Milan pekan lalu, Ronaldo juga tampil melempem bahkan juga gagal mencetak gol dari titik penalti.

Baca Juga: Mimpi Buruk David Luiz di Etihad, Catat 2 Rekor Memalukan Sekaligus

Ronaldo pun kembali gagal membawa Juventus meraih gelar musim ini setelah pada laga Piala Super Italia akhir Desember 2019 lalu, Juventus juga dikalahkan Lazio, kala itu dengan skor 1-3.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI