Sudirman: Persija Belum Ada Rencana Kumpulkan Pemain

Kamis, 11 Juni 2020 | 20:43 WIB
Sudirman: Persija Belum Ada Rencana Kumpulkan Pemain
Asisten Pelatih Persija Jakarta Sudirman saat ditemui di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta Selatan (suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Asisten Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, mengatakan manajemen klub belum berencana mengumpulkan kembali para pemain. Dengan kata lain, Sudirman belum bisa memastikan kapan Marko Simic dan permain Persija lainnya bisa menggelar latihan bersama.

Sudirman saat ini hanya menunggu arahan dari manajemen. Manajemen sendiri sepertinya masih menanti kepastian Liga 1 yang kemungkinan kembali dilanjutkan pada September atau Oktober 2020 mendatang.

"Yang pasti sampai saat ini belum ada kabar, termasuk mengenai wacana kompetisi di September atau Oktober ini. Dari manajemen belum ada pembicaraan juga ke kita. Artinya kita masih belum ada kegiatan sama sekali," kata Sudirman saat ditemui di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta Selatan, Kamis (11/6/2020).

Lebih lanjut, Sudirman menjelaskan sebuah tim membutuhkan persiapan jelang kompetisi itu paling tidak satu setengah bulan.

Baca Juga: Cantik Banget, Begini Potret Bek Persija Putri Anggita saat Pakai Hijab

"Kalau secara prinsip seorang pelatih, kalau awal September Liga 1 bergulir, mungkin persiapan yang harus dilakukan 1,5 bulan sebelumnya, itu minimal banget. Jadi sampai saat ini manajemen belum memberitakan ke kita harus apa," jelas Sudirman.

Sejauh ini, Macan Kemayoran -julukan Persija-- hanya menjalani latihan secara daring. Sudirman pun mengaku sering berkomunikasi dengan pelatih kepala Sergio Farias untuk memberikan update situasi terkini.

"Ya terkadang kami komunikasi lewat WhatsApp. Dia juga selalu mengikuti perkembangan COVID-19 di Indonesia," pungkasnya.

Liga 1 2020 ditangguhkan sejak Maret lalu karena pandemi COVID-19. Tiga bulan berlalu, PSSI belum juga bisa memberikan kepastian apakah kompetisi bakal kembali dijalankan atau tidak.

Kelanjutan kompetisi rencananya baru akan diumumkan setelah digelarnya rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Hanya saja, hingga saat ini, belum diketahui kapan rapat Exco tersebut digelar.

Baca Juga: Ditawari Stadion Wanda Metropolitano, Real Madrid Tolak Niat Baik Atletico

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI