PSSI Minta Shin Tae-yong Kembali ke Jakarta

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 05 Juni 2020 | 20:30 WIB
PSSI Minta Shin Tae-yong Kembali ke Jakarta
Pelatih Timnas Indonesia senior yang baru Shin Tae-Yong menghadiri acara perkenalan ke media di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (28/12). [ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - PSSI meminta manajer pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-Yong dan jajarannya kembali ke Jakarta begitu situasi pandemi virus corona (COVID-19) sudah terkendali.

"Bila kondisi pandemi COVID-19 di Korea Selatan dan Indonesia sudah aman, kami berharap Shin Tae-Yong segara ke Jakarta," ujar pelaksana tugas Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi ketika dihubungi Antara dari Jakarta, Jumat (5/6/2020).

Menurut Yunus, permintaan PSSI itu disampaikan dalam rapat jarak jauh yang berlangsung pada Kamis (4/6/2020).

Shin Tae-Yong dan empat asisten pelatih timnas Indonesia yaitu Kim Hae-Woon, Kim Woo-Jae, Lee Jae-Hong dan Gong Oh-Kyun tengah berada di kampung halaman mereka di Korea Selatan.

Baca Juga: Jelang Restart La Liga, Barcelona Malah Kehilangan Lionel Messi

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memantau latihan penjaga gawang timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (14/2/2020). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (tengah) memantau latihan penjaga gawang timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (14/2/2020). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]

Mereka pulang ke Korea Selatan pada April 2020, di tengah merebaknya COVID-19 di Indonesia dan Korea Selatan.

Namun, salah satu asisten pelatih timnas yaitu Gong Oh-Kyun sempat tertahan di Indonesia ketika hendak pulang ke Korea Selatan setelah dinyatakan positif COVID-19 usai menjalani rapid test.

Akan tetapi, setelah dilakukan swab test, hasilnya berubah dan Gong divonis negatif COVID-19. Dia pun dipersilakan pulang ke Korea Selatan menyusul empat sejawatnya.

Pelatih Timnas Indonesia U-19 Gong Oh-kyun memberikan instruksi saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Gong Oh-kyun memberikan instruksi saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020). Sebanyak 51 pesepak bola hadir mengikuti seleksi pemain Timnas U-19 yang kemudian akan dipilih 30 nama untuk mengikuti pemusatan latihan di Thailand. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.

Saat ini, Shin Tae-Yong dan staf pelatih tim nasional Indonesia disibukkan dengan kegiatan pemusatan latihan (TC) virtual timnas U-19 Indonesia yang berlangsung sejak 14 Mei 2020.

Latihan itu diikuti oleh 44 pemain dan berlangsung selama satu jam dari pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: GM Arema FC Bantah Dua Penggawa Singo Edan Reaktif Virus Corona

Timnas U-19 disiapkan untuk mengikuti Piala Asia U-19 2020 yang berlangsung pada 14-30 Oktober di Uzbekistan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI