Suara.com - Real Madrid diklaim bakal menggelar partai-partai kandang mereka di sisa musim 2019/2020 bukan di Santiago Bernabeu, melainkan di venue alias stadion mungil.
Real Madrid disebut akan mengusahakan Estadio Alfredo di Stefano, stadion berkapasitas 6.000 penonton di Madrid, Spanyol, untuk menjadi kandang mereka di sisa musim ini.
Seperti diklaim Marca, kemungkinan besar hal itu dapat terwujud, sebagaimana Real Madrid berencana untuk merenovasi Santiago Bernabeu dengan wajah baru stadion berkapasitas 81.000 penonton itu diharapkan bisa rampung pada Oktober 2020.
Dengan asumsi jika laga-laga sisa di musim 2019/2020 bakal dihelat tertutup tanpa penonton di stadion imbas pandemi COVID-19, Real Madrid memang berencana untuk hijrah sementara ke Estadio Alfredo di Stefano.
Baca Juga: Liga Spanyol Restart: Catat Tanggal Main Barcelona dan Real Madrid
Armada Zinedine Zidane bakal memainkan sisa laga kandang di Liga Spanyol di venue kecil tersebut, demikian pula laga knock-out Liga Champions 2019/2020 jika Los Blancos --julukan Real Madrid-- mampu melewati hadangan Manchester City di babak 16 besar.
Sebagai informasi, sudah dipastikan jika kompetisi Liga Spanyol 2019/2020 bakal dilanjutkan kembali setelah tertangguhkan sejak Maret lalu imbas pandemi.
La Liga musim ini bakal restart pada 12 Juni 2020 mendatang, dengan keseluruhan laga 11 matchweek tersisa akan dihelat secara tertutup.
Setelah jeda tiga bulan tidak bermain, Real Madrid sendiri bakal melakoni partai kandang kontra Eibar pada 15 Juni dini hari WIB nanti.
El Real --julukan Real Madrid lainnya-- kemudian akan menjalani laga kandang lagi pada 19 Juni, dengan menerima lawatan Valencia.
Baca Juga: Marco Asensio Siap Hadapi Jadwal Super Padat Liga Spanyol
Setelah restart, Liga Spanyol 2019/2020 memang direncanakan untuk rampung pada akhir Juli mendatang, alias hanya dalam kurun waktu sebulan lebih sedikit.
Sebelum musim tertangguhkan, alias sampai jornada ke-27, Real Madrid masih berada di posisi kedua klasemen sementara La Liga 2019/2020 dengan koleksi 56 poin dari 27 laga, tertingga dua poin dari sang rival abadi, Barcelona yang bertengger di puncak.
Sebagaimana dilansir Marca, untuk menyiapkan stadion sesuai standar, Real Madrid akan membangun satu lampu besar di Estadio Alfredo di Stefano.
Ini demi memastikan stadion cukup penerangan untuk siaran televisi. Papan reklame juga siap ditempatkan pada tempatnya untuk sponsor.
Sampai sebelum hari H restart kompetisi, skuat Real Madrid pun akan selalu berlatih di venue ini, demi membiasakan diri dengan stadion "dadakan" pengganti Bernabeu.
Sebagai informasi tambahan, Estadio Alfredo di Stefano sendiri selama ini dikenal sebagai kandang tim Real Madrid Castilla, yang merupakan tim reserves alias tim cadangan klub Ibu Kota Spanyol itu.