Usai Lebaran, Shin Tae-yong Tingkatkan Intensitas Latihan Timnas U-19

Selasa, 26 Mei 2020 | 18:33 WIB
Usai Lebaran, Shin Tae-yong Tingkatkan Intensitas Latihan Timnas U-19
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyapa wartawan saat seleksi pemain Timnas Indonesia U-19 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (13/1/2020).ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/wsj.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia U-19 sedang menggelar pemusatan latihan (TC) secara virtual sejak 14 Mei 2020. Namun, pada 23 Mei, TC diliburkan sejenak agar para pemain bisa merayakan Lebaran bersama keluarga.

Latihan virtual yang langsung dipantau oleh manajer pelatih Shin Tae-yong itu akan kembali dimulai pada Rabu (27/9/2020). Usai libur lebaran, asisten pelatih Timnas Indonesia Nova Arianto mengatakan intensitas latihan akan ditingkatkan.

Menurut Nova, Shin Tae-yong akan memberikan porsi latihan lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Akan tetapi, untuk materi latihan masih sama dengan yang lalu. Selain itu waktu berlatih juga akan berubah.

"Materi latihan sama saja seperti kemarin, tapi kami akan pindahkan jam latihan dan intensitas akan kami tingkatkan. Hal ini dilakukan oleh tim pelatih agar kondisi fisik pemain bisa cepat meningkat," kata Nova Arianto saat dihubungi, Rabu (26/5/2020).

Baca Juga: Ikut TC Timnas U-19, Sutan Zico Tak Mau Buat Salah di Hadapan Shin Tae-yong

Asisten pelatih tim nasional Indonesia Nova Arianto. (ANTARA/Gilang Galiartha)
Asisten pelatih tim nasional Indonesia Nova Arianto. (ANTARA/Gilang Galiartha)

Lebih lanjut, Nova menjelaskan Shin puas dengan kondisi para pemain. Termasuk para pemain yang baru dipanggil seperti Andre Oktaviansyah yang baru pulang dari program Garuda Select.

"Coach Shin bilang semua baik dan mereka bisa mengikuti program latihan ini dengan baik. Bahkan pemain-pemain yang baru datang dari Garuda Select pun tidak ada masalah bahkan mereka mampu mengikuti instruksi yang diberikan dengan baik," tambahnya.

Sebagaimana diketahui, timnas U-19 disiapkan untuk Piala Asia U-19 yang akan bergulir pada 14-30 Oktober mendatang di Uzbekistan.

Selain itu, ini juga sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-20 201, di mana Indonesia dinobatkan sebagai tuan rumah.

Baca Juga: Pengalaman Bersama Timnas Italia Bantu Marco Motta Berkarier di Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI