Ismed Sofyan Bersyukur Jalani Lebaran dengan Kegiatan Normal

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 25 Mei 2020 | 16:10 WIB
Ismed Sofyan Bersyukur Jalani Lebaran dengan Kegiatan Normal
Fullback veteran Persija Jakarta, Ismed Sofyan. (Suara.com / Adie Prasetyo Nugraha)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek sayap veteran Persija Jakarta, Ismed Sofyan bersyukur dapat menjalani Lebaran tahun ini dengan kegiatan ibadah yang normal di kampung halamannya di Tualang Cut, Aceh Tamiang, meski pandemi COVID-19 tengah menghantui Tanah Air

Diakui Ismed, suasana hari raya Idul Fitri di Aceh memang relatif sama seperti tahun-tahun sebelumnya.

Kegiatan ibadah pun tetap bisa dilakukan secara normal dan bersama-sama, bahkan sejak bulan Ramadan lalu. 

"Di tempat saya di kampung Tualang Cut, semua aktivitas nomal termasuk ibadah. Pastilah senang bisa berpuasa dan berlebaran secara normal di rumah," tutur Ismed seperti dilansir Antara.

Baca Juga: Sempat Depresi Berat, Andres Iniesta Ungkap Titik Terendah dalam Hidup

"Aceh memang beda dengan kota-kota lain di tengah pandemi ini. Apapun itu, ini berkah Ramadan," celoteh pemain berusia 40 tahun itu.

Ismed sendiri sudah cukup lama berada di Aceh, tepatnya setelah kompetisi Liga 1 2020 ditangguhkan Maret lalu imbas pandemi COVID-19.

Ismed bahkan melewatkan sebulan penuh puasa di tempat tinggalnya bersama keluarga. Kondisi itu membuatnya bersyukur, terlebih sang pemain veteran bisa menyantap makanan favoritnya saat Idul Fitri, yakni lontong sayur khas Aceh.

"Makanan khas di sini lontong, tapi sedikit berbeda dengan Jakarta. Di Aceh memakai mie, tauco, ditambah bumbu kacang dengan lauk yang biasanya rendang," tukas Ismed.

Baca Juga: Ryan Giggs: Manchester United Masih Butuh 5 Pemain Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI