Momen Langka Mourinho Curhat pada Solskjaer, Ngomongin Apa?

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 22 Mei 2020 | 17:23 WIB
Momen Langka Mourinho Curhat pada Solskjaer, Ngomongin Apa?
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer (kiri) berjabat tangan dengan manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. [Laman resmi Tottenham]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengungkapkan sebuah momen langka. Sang pendahulu, eks manajer Setan Merah yang kini menukangi Tottenham Hotspur, Jose Mourinho pernah curhat padanya di suatu kesempatan.

Seperti diketahui, Solskjaer didaulat sebagai pengganti Mourinho yang dipecat Man United pada Desember 2018 lalu.

Lantas butuh waktu setahun bagi Mourinho untuk kemudian melatih lagi, di mana ia ditunjuk sebagai pelatih Tottenham pada November 2019 menggantikan Mauricio Pochettino yang juga dipecat.

Dalam periode 'menganggur' sebagai pelatih, Mourinho sendiri sempat menyibukkan diri menjadi pandit sepakbola.

Baca Juga: Rivaldo: Erling Haaland Bisa Selevel Ronaldo dan Merajai Liga Spanyol

Dalam beberapa kesempatan, Mourinho kedapatan mengkritik sejumlah keputusan maupun taktik Solskjaer di Man United, yang sontak menimbulkan opini publik bahwa pelatih kawakan asal Portugal itu tidak suka ataupun iri pada sang penerus.

Gestur manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho pada laga Liga Inggris 2019/2020 kontra Norwich City di Carrow Road, Minggu (29/12/2019) dini hari WIB. [Lindsey Parnaby / AFP]
Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho. [Lindsey Parnaby / AFP]

Namun, anggapan tersebut ternyata salah. Saat Mourinho sudah comeback melatih, nyatanya pelatih berusia 57 tahun itu normal saja berbincang-bincang dengan Solskjaer, bahkan malah curhat.

Diakui Solskjaer, momen ini terjadi pada 5 Desember 2019, kala Mourinho membawa pasukan Tottenham bertandang ke markas Man United, pada laga lanjutan Liga Inggris 2019/2020 yang berkesudahan 2-1 untuk keunggulan tuan rumah.

Solskjaer sendiri mengakui jika dirinya sebenarnya tak terlalu mengenal apalagi akrab dengan Mourinho.

"Tak pernah ada masalah antara saya dengan Jose. Saya respek padanya. Ada sebuah momen menarik saat dia kembali ke Old Trafford, berdiri di touchline untuk pertama kalinya, kali ini sebagai lawan bersama Tottenham," buka Solskjaer kepada United We Stand.

Baca Juga: Finansial Manchester United Juga Terimbas Krisis COVID-19, Utang Membengkak

"Kami sempat mengobrol sebelum pertandingan itu. Saya tidak pernah benar-benar bertemu dengan Jose sebelumnya, hanya sebentar ketika dia melatih Chelsea dan saya di Cardiff City. Saya tidak benar-benar mengenalnya sebelumnya," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI