Suara.com - Nasib Liga 1 2020 belum menemui titik terang. Masih belum jelas apakah bakal dilanjutkan atau tidak setelah ditangguhkan cukup lama karena adanya pandemi corona.
PSSI dan PT LIB pun masih menunggu instruksi dari pemerintah diperpanjang atau tidaknya masa darurat bencana COVID-19 yang telah ditetapkan hingga 29 Mei 2020.
Jika diperpanjang maka PSSI tidak akan lanjutkan kompetisi. Jika tidak, maka kompetisi bakal dilanjutkan pada awal Juli 2020 mendatang.
Raphael Maitimo, gelandang Persita Tangerang mengaku masih tunggu kejelasan kompetisi. Eks Persib Bandung ini mengaku tak keberatan jika liga dihentikan total apabila itu menyangkut kesehatan.
Baca Juga: Lagi, Georgina Rodriguez Beri Tanda Sedang Hamil
"Paling penting itu kesehatan kita semua. Jadi kalau harus dihentikan, itu opsi pertama. Tapi, semoga bisa lanjut kompetisi musim ini dan semua jalan seperti biasa," kata Maitimo saat dihubungi, Rabu (20/5/2020).
Namun, Maitimo menolak jika kompetisi diganti dengan turnamen. Alasan yaitu perihal gaji yang kemungkinan tidak sesuai dengan perjanjian awal.
Turnamen tergantung dari perjalanan klub itu sendiri. Jika gagal di fase awal, bukan tak mungkin gaji hanya sampai di sana.
"Kalau diganti dengan turnamen, saya tidak terlalu senang. Soalnya seperti tahun 2015 klub tetap akan bayar 10 persen atau 25 persen dari gaji, walaupun itu resiko buat pemain," ia menambahkan.
"Kalau tidak lolos dari fase grup, bagaimana? pasti tidak bisa main lagi. Kalau diganti dengan turnamen, boleh tapi gaji harus dibayar dengan 100 persen sampai kontrak selesai, seperti sebelum covid-19," jelas eks pemain Persija itu.
Baca Juga: Lebih Dekat dengan Maeng Nahyun, Ring Girl Seksi yang Hobi Main Sepak Bola
Memang PSSI memiliki opsi akan menggelar turnamen jika kompetisi dibatalkan seutuhnya. Rencananya, turnamen bakal dilakukan pada bulan September mendatang