Suara.com - Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi menyebutkan jika turnamen Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan masih bakal digelar sesuai jadwal. Menurutnya, belum terlihat ada rencana perubahan jadwal ajang tersebut meski pandemi global COVID-19 kini menghantui.
Putaran final Piala Asia U-19 2020 sendiri sedianya digelar pada 14 - 31 Oktober nanti. Ajang ini sangat penting, mengingat ini juga merupakan babak kualifikasi untuk Piala Dunia U-20 yang akan dihelat di Tanah Air tahun depan.
Empat tim yang melaju ke babak semifinal Piala Asia U-19 2020 otomatis menjadi wakil Asia di Piala Dunia U-20 2021.
Ya, Piala Asia U-19 ini memang menjadi agenda yang cukup krusial. Pasalnya jika gelaran tersebut ditunda, maka akan mempengaruhi persiapan Indonesia untuk menggelar Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: Manchester United Bidik Winger Schalke sebagai Alternatif Sancho
"AFC bilang masih sesuai jadwal. Nanti saya arahkan lagi staf yang membidangi hal ini untuk menanyakan ke AFC," tutur Yunus Nusi.
"Sejauh ini dari informasi terakhir yang kami terima, Piala Asia yang di Uzbekistan masih sesuai schedule dan tidak ada penundaan," ucap pria yang juga menjabat sebagai Ketua Asprov PSSI Kalimantan Timur itu.
Timnas Indonesia U-19 sendiri bakal ikut ambil bagian pada ajang Piala Asia U-19 2020. Tim Garuda Nusantara berhasil lolos dari babak kualifikasi dengan status juara Grup K.
Sementara itu, AFC berencana menggelar pengundian babak fase grup Piala Asia U-19 2020 pada pada 18 Juni nanti.