Juventus Kabarnya Sudah Oke, Arthur Melo Ogah Tinggalkan Barcelona

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 15 Mei 2020 | 02:50 WIB
Juventus Kabarnya Sudah Oke, Arthur Melo Ogah Tinggalkan Barcelona
Barcelona memperkenalkan secara resmi Arthur Melo pada 9 Juli 2018 [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Barcelona Arthur Melo angkat bicara terkait kabar yang menyebut dirinya akan meninggalkan Barcelona. Seperti diberitakan sebelumnya, Arthur Melo akan hijrah ke Juventus di musim panas mendatang.

Laporan El Mundo Deportivo belum lama ini menyatakan Barcelona dan Juventus sudah pada tahap negosiasi lanjutkan untuk transfer gelandang asal Brasil tersebut.

Laporan itu menyebutkan bahwa kedua klub sudah hampir mencapai kesepakatan transfer Arthur Melo. Hanya saja Arthur berat hati untuk angkat kaki dari Camp Nou.

Dalam postingannya di Twitter, Arthur memberi sinyal jika dirinya berat hati bergabung dengan tim juara bertahan Serie A Italia tersebut.

Baca Juga: Bundesliga Berlanjut di Tengah Pandemi, Tiap Tim Boleh Ganti Pemain 5 Kali

Gelandang Barcelona Arthur Melo mencetak gol kemenangan saat menjamu Villarreal di Camp Nou, Rabu (25/9/2019) dini hari WIB. (AFP)
Gelandang Barcelona Arthur Melo mencetak gol kemenangan saat menjamu Villarreal di Camp Nou, Rabu (25/9/2019) dini hari WIB. (AFP)

"Saya terlihat bagus dengan gaya apapun," tulis Arthur dalam akun Twitter-nya sebelum menambahkan dengan emoticon senyum dan kemudian berkata, "tetapi lebih baik dengan kostum (Barcelona), yang tak ada bandingannya."

Arthur Melo dibeli Barcelona dari Gremio pada tahun 2018, dengan nilai transfer sebesar 31 juta euro plus bonus 9 juta euro. Menurut kabar yang beredar di Spanyol, Arthur akan ditukar dengan salah satu pemain Juventus; Miralem Pjanic, Rodrigo Bentancur atau Federico Bernardeschi.

Bahkan santer terdengar jika FC Barcelona hanya akan mempertahankan sedikit dari pemain lama mereka yang kini diasuh pelatih Quique Setien. Di antaranya adalah Lionel Messi dan Frenkie de Jong.

Arthur Melo masih terikat kontrak dengan Barcelona hingga musim panas 2024 dengan angka 400 juta euro yang tertera dalam klausul pembatalan kontrak.

Akan tetapi Marca menyebut jika harga pasar pemain berusia 23 tahun itu jauh di bawah nilai yang tertera di klausul pembatalan kontrak. Yaitu 70 juta euro.

Baca Juga: Malago: 99 Persen Serie A Italia Dilanjutkan 13 Juni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI