Suara.com - Penjaga gawang Persija Jakarta, Adixi Lenzivio memiliki tips dalam memilih makanan untuk berbuka puasa. Tentu, makanan-makanan tersebut haruslah sehat.
Buah dan sayur harus menjadi salah satu pilihannya saat waktu berbuka. Apalagi, buah memiliki kandungan air yang cukup banyak.
Kandungan air tersebut dapat diserap dengan mudah oleh tubuh. Selain itu, kedua makanan itu mengandung banyak vitamin.
Selain itu mengonsumsi buah dan sayur dapat menjaga tubuh dari dehidrasi atau kekurangan air. Buah dan sayur juga dapat menambah daya tahan tubuh di tengah pandemi saat ini.
Baca Juga: Pelatih PSM Berencana Ajak Pemain Malaysia Berkarier di Indonesia
"Sebenarnya untuk bulan puasa buah apa saja bagus itu juga untuk menjaga serat di tubuh kita. Jadi badan kita penuh serat dan vitamin," kata Adixi dikutip dari laman resmi klub.
Kiper yang pernah berkarier sebagai pefutsal ini menyebut banyak mengkonsumsi buah dan sayur tak akan membuat badan jadi gemuk.
"Jika makan dengan porsi banyak juga tidak membuat gemuk. Jangan lupa juga sayur banyak protein. Apalagi di saat kondisi pandemi seperti saat ini,” ujar Adixi.