Suara.com - Emmanuel Adebayor bersikeras tak mau memberikan donasi memerangi virus corona. Ia tidak ingin dibandingkan-bandingkan sesama bintang sepak bola Afrika lainnya, Didier Drogba dan Samuel Eto'o.
Eto'o menyumbangkan berbagai hal seperti makanan, sabun, hand sanitizer, dan alat pelindung diri di Douala, Kamerun.
Drogba malah menyumbangkan rumah sakitnya di Abidjan, Pantai Gading, untuk dijadikan pusat perawatan pasien pengidap virus Corona.
Sementara Adebayor merasa dirinya diserang karena tidak mendirikan yayasan di kota kelahiran dan asalnya Lome, ibu kota Togo di tengah pandemi virus corona Covid-19.
Baca Juga: Curhat Luis Milla, Tak Ada yang Tertarik Dengannya usai Latih Indonesia
Pesepak bola berusia 36 tahun yang kini bermain untuk Olimpia di Paraguay itu menyatakan dia tak ingin dibanding-bandingkan dengan Drogba dan Eto'o.
"Saya dibandingkan dengan Drogba dan Eto'o," kata Adebayor dalam Facebook Live seperti dikutip Antara dari laman ESPN.
"Padahal saya bukan mereka. Saya Emmanuel Sheyi Adebayor dan saya akan selalu melakukan apa yang saya inginkan," lanjut mantan pemain Arsenal, Manchester City, Real Madrid, dan Tottenham Hotspur
"Saya mengerjakan apa yang saya inginkan, saya makan apa yang saya inginkan. Tentu saja, ada banyak dari mereka yang mengkritik saya karena saya tidak menciptakan yayasan di Lome."
Mantan penyerang Manchester City dan Arsenal itu mengatakan bahwa dia tidak akan memberikan donasi setelah merasa diperlakukan tidak adil.
Baca Juga: Ribut Dengan Suporter, Eric Dier Terancam Sanksi FA
"Kepada mereka yang menyatakan saya tidak menyumbang, biar saya pertegas, saya tidak menyumbang," pungkas Adebayor.