Jika Wabah Corona Sudah Lenyap, Borneo FC akan Berguru ke Klub Malaysia

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Rabu, 22 April 2020 | 12:20 WIB
Jika Wabah Corona Sudah Lenyap, Borneo FC akan Berguru ke Klub Malaysia
Suasana latihan tim Borneo FC jelang pertandingan di Liga 1 2019. [BorneoFC.id/capture]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Borneo FC sudah memiliki rencana besar saat wabah virus corona ini berakhir. Mereka ingin berguru ke salah satu klub Liga Super Malaysia, yakni Johor Darul Takzim (JDT).

Niat Borneo FC itu bukan tanpa alasan. Sebab JDT kini menjelma menjadi tim raksasa, baik di kompetisi domestik maupun tingkat Asia.

Tercatat JDT menjadi tim pertama Asia Tenggara yang sukses jadi juara Piala AFC edisi 2015. Bahkan tim besutan Luciano Figueroa itu tak pernah absen di Liga Champions Asia dalam dua musim terakhir.

Niatan tersebut diutarakan langsung oleh Presiden Borneo FC, Nabil Husein. Lebih lagi kini JDT sudah menjadi milik Putra Mahkota Johor, Tunku Ismail Idris.

Baca Juga: UEFA Rekomendasikan Liga Domestik di Eropa Diselesaikan

''Demi Borneo FC yang lebih baik, kami siap berguru ke JDT. Apalagi mereka adalah tim sukses di Malaysia,'' ungkap Nabil Husein, dikutip dari laman resmi klub.

''Beliau (Tunku Ismail) adalah orang yang saya kagumi. Gairah dalam sepak bola luar biasa. Hal positif yang Borneo FC ingin tiru,'' imbuhnya.

''Insyaallah setelah wabah ini berakhir, saya akan bersilahturahmi ke Johor bertemu beliau. Dan saya akan ajak teman-teman manajemen Borneo FC untuk visit klub mereka,'' tandas pria 25 tahun itu.

Sebagai informasi, kiprah JDT di Liga Champions Asia memang cukup mempesona. Mereka bahkan pernah mengalahkan tim raksasa seperti Kashima Antlers dan Suwon Bluewings.

Baca Juga: Liga Champions 2019/2020 Siap Kembali Bergulir Awal Agustus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI