Tak ketinggalan, Cristiano sudah mengoleksi lima trofi Ballon d'Or sampai detik ini. Di sisi lain, Ronaldo Nazario 'cuma' meraih dua sampai ia gantung sepatu.
Apa pun itu, bagi mantan penyerang Inter Milan, Christian Vieri, Ronaldo Nazario adalah 'Ronaldo yang Sesungguhnya'.
Baginya, Ronaldo Nazario lebih hebat dari seorang Cristiano Ronaldo.
Vieri sendiri memang pernah menyaksikan langsung dari jarak dekat kehebatan seorang Ronaldo Brasil, baik dalam pertandingan maupun sesi latihan.
Ya, Vieri pernah bermain bersama Il Fenomeno di Inter pada periode 1999-2002, yang mana kombinasi keduanya di lini depan La Beneamata --julukan Inter-- cukup disegani di Italia maupun Eropa kala itu.
![Mantan penyerang Inter Milan, Christian Vieri. [PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/04/21/63328-christian-vieri.jpg)
"Ronaldo Nazario atau Cristiano? Saya akan katakan jika Ronaldo Brasil lebih hebat dari Cristiano. Ronnie (sapaan akrab Ronaldo Nazario) adalah penyerang yang sangat komplet," buka Vieri seperti dimuat GiveMeSport.
"Dia penyerang ajaib. Saya menyaksikannya langsung dengan mata saya sendiri selama beberapa musim. Dia sungguh-sungguh luar biasa," lanjut mantan bomber Timnas Italia itu.
"Saya adalah teman Ronnie dan saya cukup beruntung memiliki dia sebagai seorang tandem. Sekali lagi saya bilang, dia memiliki segalanya. Dia eksplosif, kuat dan cepat. Dia tampak seperti penari, dia tampak menari dengan bola," sanjung Vieri.
Meski menyebut Ronaldo Nazario lebih baik, bukan berarti Cristiano Ronaldo adalah pemain yang buruk di mata Vieri.
Baca Juga: Saul Niguez akan Bertahan di Atletico Madrid Musim Depan, Kecuali...
Pria berusia 46 tahun yang akrab disapa Bobo itu bahkan menganalogikan CR7 seperti sebuah mesin perang.