Bantu Orangtua di Tengah Pandemi Corona, Pemain Persib Tak Gengsi Berjualan

Syaiful Rachman Suara.Com
Jum'at, 17 April 2020 | 16:43 WIB
Bantu Orangtua di Tengah Pandemi Corona, Pemain Persib Tak Gengsi Berjualan
Bobotoh alias pendukung Persib berjalan di depan mural Persib di Bandung, Jawa Barat, Selasa (2/10). Komisi Disiplin PSSI memberikan hukuman kepada Persib barupa sanksi pertandingan kandang di luar Pulau Jawa (Kalimantan) tanpa penonton sampai akhir musim kompetisi 2018 dan pertandingan kandang tanpa penonton di Bandung sampai setengah musim kompetisi tahun 2019 terkait insiden meninggalnya suporter Persija beberapa waktu lalu. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seperti pemain Persib Bandung lainnya, Rizki Adriano juga menjalani latihan mandiri di rumah selama libur yang diberikan akibat penyebaran virus corona COVID-19 di Indonesia.

Sebagai pemain Persib U-18, Rizki Adriano mendapat setumpuk tugas latihan mandiri yang diberikan tim pelatih untuk menjaga kebugaran. Meski demikian, di sela-sela kesibukannya tersebut, Rizki masih bisa membagi waktu untuk menyalurkan hobi keduanya, yaitu berjualan atau berdagang.

Karena ia juga seorang atlet, barang yang ia jual sebagian besar merupakan alat-alat olahraga seperti matras senam, tali skipping dan lain-lain.

"Iya, jualan alat-alat olahraga tapi secara online, jadi enggak ganggu latihan juga. Cuma dikerjain kalau latihan udah selesai, saya biasa latihan juga pagi-pagi dari jam 6, " kata Rizki dikutip dari laman resmi Persib Bandung, Jumat 17 April 2020.

Baca Juga: Curhat ke Media Korsel, Shin Tae-yong: Sistem Medis di Indonesia Buruk

pemain Persib U-18 Rizki Adriano. [Persib.co.id]
pemain Persib U-18 Rizki Adriano. [Persib.co.id]

Bagi Rizki, berdagang merupakan cara untuk membantu orangtua di tengah pandemi virus corona. Selain itu, berdagang juga menjadi sarana dirinya menyibukkan diri dari kebosanan karena harus tinggal di rumah.

"Saya kenal teman yang punya barang, saya bantu jualin barangnya, hasilnya buat bantu orangtua sekalian itung-itung usir jenuh juga, " ungkapnya.

Jumat (17/4/2020), jumlah penderita COVID-19 di Indonesia kini mencapai 5.923 orang. Dengan jumlah korban meninggal 520 orang. Sementara pasien yang berhasil disembuhkan berjumlah 603 orang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI