Suara.com - Kapten Barcelona Lionel Messi mengucapkan terima kasih dan memberikan dukungan kepada para pekerja kesehatan di seluruh dunia di tengah pandemi virus corona.
Virus corona atau COVID-19 telah menyebar secara global, dengan lebih dari 114.240 kematian dan lebih dari 1.853.150 kasus yang dikonfirmasi.
Bertepatan dengan berakhirnya World Health Worker Week atau Pekan Pekerja Kesehatan Dunia yang berlangsung 5-11 April, Lionel Messi pun memberikan semangat kepada seluruh petugas medis .
"Kemarin, pekan Pekerja Kesehatan Dunia berakhir dan bersama dengan @unicef, saya ingin sampaikan rasa terima kasih saya yang terdalam atas pekerjaan yang mereka lakukan," tulis Messi di akun Instagram, Minggu (12/4/2020) seperti dilansir Sportskeeda.
Baca Juga: Kapten Barito Putera Usulkan Pemain Muda dan Ofisial Diberi Tambahan Gaji
Bintang Barcelona ini pun menyebut para pekerja medis di seluruh dunia adalah pahlawan. "Pahlawan anonim yang bertahan berhari-hari panjang dan jauh dari keluarga mereka, sehingga kita bisa aman dari # COVID19."
"Terlepas dari segalanya, komitmen mulia mereka untuk merawat wanita hamil, dan menjaga anak-anak dan remaja dilindungi. #YoMeQuedoEnCasa #StayAtHome #Unicef."
Sementara La Liga pada bulan lalu ditangguhkan tanpa batas waktu karena virus corona. Barcelona unggul dua poin dari Real Madrid melalui 27 putaran pada saat penundaan.