Wander Luiz Kembali Jalani Tes Corona, Persib Bandung Harap-harap Cemas

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 09 April 2020 | 20:24 WIB
Wander Luiz Kembali Jalani Tes Corona, Persib Bandung Harap-harap Cemas
Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz (kiri) berusaha melewati pemain Persela Lamongan, Jasmin Mecinovic pada pertandingan pekan pertama Liga 1 2020 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Minggu (1/3/2020) malam. [ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pemain Persib Bandung Wander Luiz kembali menjalani tes virus corona. Hal itu disampaikan dokter tim Rafi Ghani, Kamis (9/4/2020).

"Isolasi mandiri selama 14 hari Wander Luiz dan ayahnya sudah selesai kemarin. Jadi, hari ini mereka kembali melakukan tes lanjutan. Terima kasih untuk tim dokter yang bekerja cepat," kata Rafi dikutip dari laman resmi klub, Kamis 9 April 2020.

Usai menjalani tes, pihak Persib Bandung kini harap-harap cemas akan kondisi pemain andalannya di lini depan itu. Rafi menambahkan, pihaknya belum bisa memastikan kapan akan mendapat hasil tes Wander Luiz.

Persib kini hanya bisa menanti hasil pemeriksaan yang dilakukan tim Laboratorium Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat.

Baca Juga: Ingin Pulang ke Brasil, Wander Luiz Disiplin Jalani Isolasi Corona

Dokter tim Persib Bandung Raffi Ghani saat melakukan presentasi terkait pencegahan virus corona atau Covid-19 kepada pemain Persib, di graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Rabu (11/3/2020). [Suara.com/Aminuddin]
Dokter tim Persib Bandung Raffi Ghani saat melakukan presentasi terkait pencegahan virus corona atau Covid-19 kepada pemain Persib, di graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Rabu (11/3/2020). [Suara.com/Aminuddin]

"Kami belum bisa pastikan kapan akan dapat hasil tersebut karena banyak pasien lain yang juga diperiksa oleh labkes. Kita semua berdoa semoga hasilnya sesuai yang diharapkan," harapnya

Sebagaimana diketahui, Wander Luiz menjadi pemain sepak bola pertama di Liga 1 2020 yang dinyatakan positif terjangkit virus corona COVID-19.

Kepastian tersebut didapat usai Luiz menjalani tes Polimerase Chain Reaction (PCR) bersama tiga pemain Persib lainnya. Yaitu Geoffrey Castillion, Omid Nazari dan Fabiano Beltrame sekitar setengah bulan lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI