Jantan! Jose Mourinho Akui Salah Langgar Aturan Karantina Pemerintah

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 08 April 2020 | 21:42 WIB
Jantan! Jose Mourinho Akui Salah Langgar Aturan Karantina Pemerintah
Manajer Tottenham Hotspur Jose Mourinho tersenyum saat memasuki ruangan jumpa pers jelang laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra RB Leipzig di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (18/2/2020). [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manajer Tottenham Hotspur Jose Mourinho mengaku bersalah atas keputusannya menggelar sesi latihan pribadi dengan Tanguy Ndombele di London, Inggris.

Sebelumnya, beredar beberapa foto di media sosial yang menunjukkan manajer asal Portugal tersebut sedang mengawasi sesi latihan Ndombele di taman Hadley Common, Barnet, London utara pada Selasa (7/4/2020).

Sesi latihan tersebut bertentangan dengan aturan dan kebijakan pemerintah Inggris di tengah pandemi virus corona. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pemerintah Inggris melarang warga keluar rumah kecuali untuk urusan penting.

"Saya mengakui bahwa tindakan saya tidak sesuai dengan protokol pemerintah dan kami hanya diperbolehkan kontak dengan orang serumah kami sendiri," ujar Mourinho seperti dikutip Skysports pada Rabu (8/4/2020).

Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho terlihat mengawasi latihan beberapa pemainnya. (Foto: Sky Sports)
Manajer Tottenham Hotspur, Jose Mourinho terlihat mengawasi latihan beberapa pemainnya. (Foto: Sky Sports)

"Sangat penting kita semua memainkan peran kita dan mengikuti aturan pemerintah demi membantu para pahlawan kita di (Layanan Kesehatan Nasional) NHS dan menyelamatkan nyawa."

Baca Juga: Ratu Tisha Disemprot Komisi X Gara-gara Tempat Duduk, Ketum PSSI Minta Maaf

Selain itu, dua pemain Spurs lainnya Davinson Sanchez dan Ryan Sessegnon terlihat melakukan latihan dan lari bersama oleh pengguna media sosial di taman Barnet, London utara. Bek kanan Spurs Serge Aurier juga mengunggah video dirinya sedang melakukan jogging bersama orang lain.

Manajemen Tottenham Hotspur sendiri telah menekankan agar para pemainnya untuk mematuhi peraturan pemerintah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI