Suara.com - Legenda Barcelona Xavi Hernandez juga ikut membantu dalam penanganan virus corona atau Covid-19. Xavi dan istrinya Nuria Cunillera menyumbangkan 1 juta euro (sekitar Rp 17,7 miliar) .
Donasi itu disampaikan melalui fasilitas kesehatan Hospital Clinico de Barcelona, yang sebelumnya sempat menginisiasi kampanye penggalangan dana, demikian dilansir laman Football Espana, Sabtu.
Xavi dan Nuria juga mengajak khalayak umum agar menyisihkan sebagian rejeki mereka untuk disumbangkan dalam perjuangan melawan COVID-19.
"Dengan donasi ini, klinik akan menerima perlengkapan kesehatan yang dibutuhkan pasien dan tenaga medis," kata Xavi dan istrinya dalam video yang diunggah akun Twitter Hospital Clinico de Barcelona, @hospitalclinic.
Baca Juga: Pemerintah Belum Akomodatif Atas Usul Karantina
"Bersama-sama kita bisa melewati ini semua," ujar mereka menambahkan seperti dilansir Antara.
Xavi menjadi sosok yang punya ikatan dengan Barcelona berikutnya yang menyampaikan donasi untuk perang melawan COVID-19 di sana.
Sebelumnya, Pep Guardiola juga telah menyumbang otoritas kesehatan Catalunya, diikuti Lionel Messi, Rafinha dan Thiago Alcantara.
Spanyol hingga saat ini menjadi salah satu negara yang paling parah terdampak serangan pandemi COVID-19. Data WHO hingga 4 April mencatat 117.710 orang positif terjangkit COVID-19 di Spanyol dan 10.935 di antaranya meninggal.