Suara.com - Barcelona masih berharap mantan bintang mereka, Neymar Jr bisa kembali ke Camp Nou. Kabar teranyar, Barca kini meleparkan wacana barter Neymar dengan Antoine Griezmann
Sementara bomber AC Milan Zlatan Ibrahimovic mengaku masa depannya di San Siro buram mengingat kondisi Italia yang kian memprihatinkan akibat penyebaran virus corona.
Berita di atas adalah dua dari lima berita sepak bola menarik di kanal bola, Suara.com sepanjang, Kamis (2/4/2020) :
1. Hasrat Barcelona Barter Griezmann dengan Neymar
Baca Juga: Bantu Lawan Virus Corona, Kiper Persik Fajar Setya Lelang Jerseynya
Barcelona masih terus berharap mantan bintang mereka, Neymar Jr bisa kembali ke Camp Nou. Kabar teranyar, Barcelona kini meleparkan wacana barter Neymar dengan Antoine Griezmann, penyerang yang sejatinya baru didatangkan Barca dari Atletico Madrid pada musim panas 2019 lalu.
Seperti dilansir Sky Sports, Barcelona pun kini menunggu respons dari kubu Paris Saint-Germain (PSG) selaku klub pemilik Neymar saat ini.
2. Virus Corona Membuat Ibrahimovic Lebih Peduli dan Bahagia Bersama Keluarga
Bomber AC Milan Zlatan Ibrahimovic mengaku masa depannya di San Siro buram. Hal itu dilontarkan pemain asal Swedia mengingat kondisi Italia yang kian memprihatinkan akibat penyebaran virus corona.
Baca Juga: Liga Disetop Karena Virus Corona, Adam Alis Iseng Jadi Youtuber
"Kita lihat saja, sampai saat ini saya belum tahu apa yang saya inginkan. Karena sesuatu yang baru terus terjadi di sini," kata Ibrahimovic.