Mengerikan, Begini Kondisi Teranyar Eks Kiper Barcelona yang Positif Corona

Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 01 April 2020 | 18:35 WIB
Mengerikan, Begini Kondisi Teranyar Eks Kiper Barcelona yang Positif Corona
Mantan penjaga gawang tim nasional Turki dan juga Barcelona, Rustu Recber. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hingga Rabu (1/4/2020), mantan penjaga gawang Barcelona Rustu Recber masih menjalani perawatan intensif di sebuah rumah sakit di Turki. Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Rustu dirawat dengan status positif terjangkit virus corona.

Kepada La Vanguardia, Isil, istri Rustu, mengatakan kondisi suaminya terus menurun. Dari hari ke hari, kondisinya semakin memprihatinkan. Rustu yang dinyatakan kritis, saat ini tidak bisa bicara dan tubuhnya semakin kurus.

Kulitnya pun disebut Isil berubah menjadi warna abu-abu, disertai kesulitan bernapas yang semakin parah dalam 72 jam terakhir.

"72 jam terakhir ini sangat sulit. Tapi saya berterima kasih kepada mereka yang saat ini berada di sisi kami," kata Isil.

Baca Juga: Messi Teriak Gaji Disunat 70 Persen, Bartomeu Pastikan Barca Tidak Bangkrut

"Dia (Rustu) berperang dengan virus baru yang ukurannya di dalam tubuh manusia tidak diketahui. Setelah dinyatakan positif terjangkit corona, virus tersebut sepertinya tidak menetap di hidung atau tenggorokan, akan tetapi langsung menghantam paru-paru," sambungnya seperti dikutip Marca.

Rustu Recber saat memperkuat timnas Turki menghadapi Jerman di semifinal Piala Eropa 2008. PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP
Rustu Recber saat memperkuat timnas Turki menghadapi Jerman di semifinal Piala Eropa 2008. PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP

"72 pertama sangat kritis. Rustu demam berhari-hari. Gejala yang sebelumnya dia tidak pernah alami atau rasakan. Kondisinya sangat lemah dan dia sudah tidak selera untuk makan."

"Warna kulitnya berubah menjadi abu-abu, begitu juga bibirnya. Dia sulit bernapas dan tersengal-sengal. Batuk pun tidak berhenti. Dia tidak bisa bicara dan detak jantungnya tidak teratur."

Rustu tercatat sebagai pemain dengan caps terbanyak di tim nasional Turki. Sepanjang kariernya sebagai pemain, Rustu memperkuat Turki di 120 pertandingan. Termasuk ketika Turki berhasil mencapai babak semifinal Piala Dunia 2002.

Rustu memperkuat Barcelona di musim 2003/04 dan mencatatkan tujuh penampilan. Pemain itu pensiun di tahun 2012 setelah memperkuat Besiktas selama lima tahun.

Baca Juga: Positif Terjangkit Virus Corona Eks Kiper Barcelona Kritis, Sang Istri Syok

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI