Jalani Isolasi Mandiri, Dokter Persib Ungkap Kondisi Terkini Wander Luiz

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 31 Maret 2020 | 18:40 WIB
Jalani Isolasi Mandiri, Dokter Persib Ungkap Kondisi Terkini Wander Luiz
Pesepak bola Persib Bandung Wander Luiz Queiroz Dias (kanan) merayakan selebrasi seusai memasukkan gol ke gawang PSS Sleman saat pertandingan Sepak Bola Liga 1 2020 di stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (15/3/2020). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dokter tim Persib Bandung, Raffi Ghani membagikan kabar terkini dari bomber Maung Bandung, Wander Luiz. Sebelumnya striker asal Brasil itu positif terinfeksi virus corona usai mendapatkan hasil tes Proaktif Covid-19.

Raffi menyampaikan bahwa kondisi Wander Luiz maupun ayahnya yang sedang menjalani isolasi mandiri, dalam keadaan baik-baik saja.

"Kabarnya (Luiz dan ayahnya) baik-baik seperti dari awal tidak ada keluhan apa-apa," kata Raffi melalui aplikasi pesan singkat seperti dilansir Ayobandung.com --jaringan Suara.com, Senin (30/3/2020).

Dokter tim Persib Bandung Raffi Ghani saat melakukan presentasi terkait pencegahan virus corona atau Covid-19 kepada pemain Persib, di graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Rabu (11/3/2020). [Suara.com/Aminuddin]
Dokter tim Persib Bandung Raffi Ghani saat melakukan presentasi terkait pencegahan virus corona atau Covid-19 kepada pemain Persib, di graha Persib, Jalan Sulanjana, Bandung, Rabu (11/3/2020). [Suara.com/Aminuddin]

Sementara itu Raffi mengatakan, ayah dari Wander Luiz sudah melakukan tes Proaktif Covid-19. Pemeriksaan tersebut dilakukan, Minggu (29/3/2020).

Baca Juga: Resmi! BWF Bekukan Ranking Dunia

Hanya saja, Raffi mengatakan hasil tes tersebut akan keluar dalam waktu dua hari. Sebelumnya ayah Wander Luiz berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) tanpa gejala.

Pasalnya, selama di Indonesia sang ayah selalu menemani Wander Luiz, baik saat sesi latihan, di rumah, maupun saat pergi berlibur ke Bali.

"Betul kemarin (Minggu) ayahnya Wander Luiz di tes. Tapi mengenai hasil baru besok (Selasa)," ucap Raffi.

Meski begitu selama masa isolasi mandiri, Raffi mengatakan segala kebutuhan dari pemain asal Brasil itu dan ayahnya sudah disiapkan manajemen. Bahkan fasilitas tempat tinggal Wander Luiz sangat mendukung untuk menjalani isolasi mandiri.

"Sudah diatur semuanya sama managemen. Kelihatannya sampai saat ini tidak ada kendala karena tempat dia menjalani isolasi support positif buat Wander Luiz," kata Raffi.

Baca Juga: Bandel Keluar Rumah Saat Lockdown, Kapten Aston Villa: Saya Malu

Raffi pun berharap Wander Luiz tetap menjalani masa karantina selama beberapa hari ke depan. Hal ini demi membuat kondisinya benar-benar dinyatakan negatif dari infeksi Covid-19. "Saya yakin mereka profesional dan dewasa," ujarnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI