Suara.com - Penyerang Juventus, Paulo Dybala sulit bernapas setelah dirinya terpapar COVID-19 alias Virus Corona. Sementara itu, Barcelona siap membuang Martin Braithwaite meski penyerang asal Denmark itu sejatinya baru bergabung.
Berikut top 5 berita bola yang layak Anda simak:
1. Positif Terjangkit COVID-19, Paulo Dybala: Bernapas Jadi Sangat Sulit

Bintang Juventus, Paulo Dybala mengungkapkan bagaimana ia mengalami kesulitan bernapas ketika terjangkit COVID-19 alias Virus Corona, yang telah menewaskan sedikitnya 9.000 orang di Italia.
2. Italia Darurat Corona, Skuat AC Milan Tak Pikirkan soal Latihan

AC Milan sama sekali belum memikirkan kapan sesi latihan tim secara kolektif akan digelar kembali, di tengah situasi Italia yang saat ini memang sedang darurat Virus Corona.
3. Duh! Baru Dibeli Akhir Bulan Lalu, Barcelona Siap Buang Braithwaite
Baca Juga: CEO Atletico Madrid Pastikan Gaji Pemain Dipotong Imbas Pandemi Corona
![Penyerang Barcelona, Martin Braithwaite (kanan) bersama kapten Barcelona, Lionel Messi. [Josep LAGO / AFP]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/03/28/12331-martin-braithwaite.jpg)
Barcelona dikabarkan siap membuang alias melego penyerang mereka, Martin Braithwaite ketika bursa transfer kembali dibuka. Padahal, pemain berusia 28 tahun itu sejatinya baru dibeli Barcelona pada akhir bulan lalu!