Selain itu, Robert pun kecewa atas tindakan bobotoh--suporter Persib, yang menyalakan flare usai pertandingan berakhir. Menurut dia, menyalakan flare tentu bukan dukungan yang bagus untuk Persib karena hal itu dilarang dan Persib akan mendapat hukuman dari komdis.
"Saya juga sangat kecewa kepada beberapa suporter yang masih belum paham dengan aturan bagaimana mendukung tim kebanggaan mereka," tukasnya.
Hasil ini membuat Persib sukses mempertahankan peringkat pertama klasemen sementara Liga 1 2020, dengan torehan 9 poin dari tiga pertandingan yang dilaluinya. Sementara itu, Sleman harus puas menempati peringkat 16 dengan raihan 1 poin saja.
Kontributor : Aminuddin