Suara.com - Persib Bandung siap kembali mengamankan tiga poin penuh saat menjamu PSS Sleman dalam laga pekan ketiga Liga 1 2020 yang bakal dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (15/3/2020) akhir pekan ini.
"Kami ingin terus melanjutkan tren positif hingga tiga laga awal dan mendapat sembilan poin, itu target kami," kata pelatih kepala Persib, Robert Alberts setelah memimpin latihan rutin di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Rabu (11/3/2020).
Esteban Vizcarra dan kolega kembali mengawali latihan rutin setelah pulang dari Malang.
Robert memutuskan untuk meliburkan pemainnya selama dua hari setelah Persib menang 2-1 atas tuan rumah lawan Arema FC pada laga pekan kedua Liga 1 2020, akhir pekan lalu.
Baca Juga: PSG vs Borussia Dortmund: Tuchel Enggan Terpatok Kemenangan 1-0
Baru pada Rabu (11/3/2020) pagi ini, para penggawa Persib kembali melakoni latihan di Stadion GBLA.
"Kami harus bersiap sepenuhnya untuk hari Minggu nanti. Kami tahu apa yang kami inginkan, kami ingin menang di laga ini karena mengawali liga dengan baik," ucap Robert.
Pelatih kawakan asal Belanda itu pun menyatakan, anak-anak asuhnya sangat antusias menjalani latihan dan visi mereka tetap sama, yakni untuk bisa menundukan PSS dalam laga nanti.
"Mereka terlihat termotivasi, kemarin kami libur dan hari ini pemain begitu antusias untuk memulai persiapan melawan Sleman," jelas Robert.
Skuat kebanggaan warga Jawa Barat itu terkini memuncaki klasemen sementara Liga 1 2020, dengan torehan poin sempurna enam dari dua laga yang telah dilakoni.
Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Raffi Ahmad Pernah Ikut Seleksi Persib Bandung
"Kami melakukan persiapan dan sejauh ini kami memang menjadi satu-satunya tim yang bisa mengoleksi poin penuh di dua pekan awal. Tapi terlalu cepat untuk bicara itu (kans menjadi juara Liga 1 2020). Sekarang kami memiliki enam poin, kami bersiap untuk menampilkan yang terbaik lagi pada laga lawan Sleman nanti," tukas Robert.
Kontributor : Aminuddin