Klasemen Terbaru Liga 1 2020 usai Madura United Ditahan Imbang Persiraja

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Selasa, 10 Maret 2020 | 08:17 WIB
Klasemen Terbaru Liga 1 2020 usai Madura United Ditahan Imbang Persiraja
Madura United harus puas bermain imbang 0-0 lawan Persiraja Banda Aceh. (Instagram/maduraunited.fc)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Madura United harus puas berbagi angka dengan tim promosi Persiraja Banda Aceh pada pekan kedua Liga 1 2020. Bertanding di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Senin (9/3/2020) malam WIB, Laskar Sape Kerrab bermain imbang 0-0.

Hasil ini membuat Madura United gagal mempertahankan posisi puncak. Mereka berada di posisi dua klasemen di bawah Persib Bandung yang secara mengejutkan menekuk tuan rumah Arema FC 2-1.

Madura United kini baru mengoleksi empat poin hasil satu menang dan satu kalah. Sementara Persib mengantongi poin enam dari dua kali kemenangan.

Sementara posisi tiga dan empat ditempati oleh PSM Makassar dan Bali United dengan poin yang sama, yakni. Sebelumnya Juku Eja ditahan imbang Persita Tangerang dengan skor 1-1, sedangkan Serdadu Tridatu mengalahkan tuan rumah Borneo FC 2-1.

Baca Juga: Persib Superior di 2 Pekan Awal Liga 1 2020, Robert: Pemain Jangan Terlena!

Kemudian posisi lima, enam, dan tujuh secara berurutan dihuni Borneo FC, Persija Jakarta, dan Arema FC. Ketiga tim tersebut baru mengoleksi tiga poin yang sama.

Sementara dua peringkat terbawah masing-masing dihuni oleh Persela Lamongan dan Barito Putera. Kedua tim selalu kalah dalam dua laga awal.

Berikut klasemen terbaru Liga 1 2020 di pekan ke-2.

Klasemen terbaru Liga 1 2020 pada pekan ke-2.
Klasemen terbaru Liga 1 2020 pada pekan ke-2.

Baca Juga: Link Live Streaming Liga 1 2020: Madura United vs Persiraja Banda Aceh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI