Klasemen Liga 1 2020 Usai Bali United Taklukkan Barito Putera

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 07 Maret 2020 | 05:37 WIB
Klasemen Liga 1 2020 Usai Bali United Taklukkan Barito Putera
Logo Liga 1 2020. (Suara.com/ Adie Prasetyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liga 1 2020 pekan ke-2 telah menyelesaikan tiga laga pada Jumat (6/3/2020). Berikut klasemen Liga 1 2020 usai Bali United sukses meraih  tiga poin setelah menaklukkan tuan rumah Barito Putera 2-1.

Sang juara bertahan, Bali United akhirnya mengemas tiga poin setelah pada laga pembuka melawan Persita Tangerang hanya meraih satu poin setelah berakhir imbang tanpa gol.

Bertandang ke markas Barito Putera, skuat besutan Stefano Cugurra Teco mengakhiri laga dengan skor 2-1. Gol Bali dibukukan Stefano Lilipaly dan Lerby Eliandry, sementara gol balasan tim tamu dicetak Kahar Muzakkar.

Para pemain Barito Putera tertunduk lesu usai dikalahkan Bali United.(ANTARA/Bayu Pratama)
Para pemain Barito Putera tertunduk lesu usai dikalahkan Bali United.(ANTARA/Bayu Pratama)

Dengan kemenangan ini, Bali United kini mengemas empat poin dari dua laga dan Barito Putera belum mendapatkan satu poin pun pada laga pembuka Liga 1 Indonesia.

Baca Juga: Bhayangkara FC Ditahan Imbang Tim Promosi Lagi, Paul Munster Gusar

Sementara laga Persik Kediri vs Bhayangkara FC yang dimainkan lebih dulu, berakhir imbang 1-1. Bhayangkara sebetulnya memiliki peluang mencuri tiga poin, apalagi mereka diisi skuat yang lebih lengkap.

Persik unggul lebih dulu lewat Faris Aditama saat laga belum genap berjalan 10 menit. Bhayangkara langsung merespon melalui Renan da Silva di titik putih. Sayang sepakannya masih bisa diamankan kiper Dimas Galih.

Dua menit jelang waktu normal babak pertama berakhir, Renan membayar kegagalannya dan membantu The Guardian meraih satu angka dalam pertandingan tersebut.

Tim promosi lainnya yakni Persita Tangerang yang menjamu PSM Makassar berakhir dengan skor 1-1. Hasil imbang ini menjadi yang kedua diperoleh Persita sebagai debutan baru Liga 1 2020.

PSM membuka keunggulan lebih dulu lewat Asnawi Bahar pada menit ke 21. Edo Febriansyah menyelamatkan muka Persita lewat golnya memasuki menit ke-59 lewat tendangannya dari sudut sempit.

Baca Juga: Persik Gagal Tundukkan Bhayangkara FC, Joko Susilo Soroti Mental Pemain

Berikut Hasil Pertandingan Pekan ke-2, Jumat (6/3/2020) WIB :

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI