Ngeluh Krisis Penyerang, Frank Lampard Sebut Jose Mourinho Lebay

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Sabtu, 22 Februari 2020 | 17:54 WIB
Ngeluh Krisis Penyerang, Frank Lampard Sebut Jose Mourinho Lebay
Pelatih Chelsea Frank Lampard saat mendapingi timnya selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Chelsea melawan West Ham di Stamford Bridge, London, Sabtu (30/11). [Ben STANSALL / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chelsea akan menjamu Tottenham Hotspur pada pekan ke-27 Liga Inggris 2019/2020 di Stamford Bridge, Sabtu (22/2/2020) dini hari WIB. Menjelang laga itu, Jose Mourinho mengeluhkan kondisi lini depan.

Ketiadaan Harry Kane dan Son Heung-min yang cedera dianggap bakal mempengaruhi performa Tottenham, termasuk ketika menghadapi Chelsea pada pertandingan nanti.

Maklum, kedua pemain itu memang menjadi mesin gol utama Tottenham. Harry Kane sudah mencetak 17 gol di musim ini, sementara Son Heung-min mengemas 16 gol.

Namun, Frank Lampard selaku manajer Chelsea menyebut Mourinho terlalu berlebihan dengan klaim tersebut. Pasalnya, Tottenham masih memiliki penyerang yang tak kalah tajam.

Baca Juga: Saksikan Timnas Indonesia Ditaklukkan Persita 1-4, Ini Komentar Ketum PSSI

Tim berjuluk The Lilywhite ini masih memiliki Dele Alli yang sudah mengemas delapan gol musim ini. Kemudian ada juga Lucas Moura yang mampu mencetak hat-trick di semifinal Liga Champions 2018/2019.

"Dia punya penyerang, mari kita pahami ini dengan benar," kata Lampard seperti dilansir dari Mirror.

"Dele Alli di musim terbaiknya di Tottenham bermain bersama Harry Kane. Dan Lucas Moura mencetak hat-trick di semifinal Liga Champions tahun lalu," imbuhnya.

Chelsea tengah dalam tren buruk menjelang laga kontra Tottenham. Mereka belum meraih kemenangan dalam empat laga terakhir di Liga Inggris.

Namun, Chelsea memiliki modal apik melawan tim asuhan Jose Mourinho itu. Pada pertemuan pertama atau pekan ke-18 Liga 1 2019/2020, Chelsea mampu meraih kemenangan 2-0 di markas The Lilywhite.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dibantai Persita 1-4, Shin Tae-yong Akui Kecewa, Tapi...

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI