Barcelona Resmi Dapatkan Martin Braithwaite dari Leganes

Reky Kalumata Suara.Com
Kamis, 20 Februari 2020 | 19:18 WIB
Barcelona Resmi Dapatkan Martin Braithwaite dari Leganes
Striker internasional Denmark dan klub Leganes Martin Braithwaite. Geoff CADDICK / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Barcelona telah resmi memboyong Martin Braithwaite dari Leganes. Penyerang berusia 28 tahun itu telah diikat kontrak oleh Barcelona hingga 30 Juni 2024.

Seperti dilansir situs resmi Barcelona, pihak klub telah merampungkan "transfer darurat" Braithwaite dengan menebusnya klausul rilisnya seharga 18 juta euro.

"Pemain akan menandatangani kontrak dengan klub untuk sisa musim ini dan empat tahun lagi hingga 30 Juni 2024 dengan klausul rilis ditetapkan 300 juta euro," tulis klub Barcelona di laman resminya.

Striker Leganes asal Denmark Martin Braithwaite merayakan golnya ke gawang Sevilla di lanjutan La Liga. CRISTINA QUICLER / AFP
Striker Leganes asal Denmark Martin Braithwaite merayakan golnya ke gawang Sevilla di lanjutan La Liga. CRISTINA QUICLER / AFP

Barcelona mendapatkan izin untuk melakukan aktivitas di luar bursa transfer oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) setelah Ousmane Dembele dipastikan absen selama enam bulan karena cedera.

Baca Juga: Tanpa Bayu Pradana dan Rizky Pora, Barito Putera Cari Skema Alternatif

Klub raksasa Catalunya tersebut saat ini mengalami krisis lini depan setelah ditinggal oleh Dembele dan juga Luis Suarez hingga sisa akhir musim ini.

Barcelona hanya menyisakan Lionel Messi, Antoine Griezmann dan Ansu Fati di lini serang mereka. dengan direkrutnya Braithwaite diharapkan bisa menjadi solusi di lini depan Barcelona.

Braithwaite musim ini tampil 24 kali di kompetisi La Liga dengan mencetak enam gol. Ia total sudah membela Leganes 27 kali dengan delapan gol di semua kompetisi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI