Setelah momen tersebut, Chelsea memiliki dua peluang bagus untuk mencetak gol. Namun, dua-duanya terbuang sia-sia karena buruknya penyelesaian akhir penyerang Michy Batshuayi.
Justru Man United yang malah berhasil mencuri gol. Di menit pamungkas waktu normal babak pertama, fullback Aaron Wan-Bissaka menampilkan permainan bagus di sisi kanan, sebelum mengirim crossing brilian ke tengah kotak penalti.
Bola kiriman tersebut berhasil dituntaskan Anthony Martial dengan tandukan cantik untuk menjadi gol, setelah sang penyerang memenangi duel udara melawan bek Chelsea Andreas Christensen.
Babak pertama pun berakhir dengan Man United unggul 1-0 atas Chelsea.
Baca Juga: 5 Berita Menarik Bola: Hasil Liga Inggris dan Prediksi Chelsea vs MU
Memasuki paruh kedua, Chelsea langsung mengusung permainan cepat. Tim tuan rumah yang tertinggal 0-1 langsung tancap gas.
Serangan bergelombang dilancarkan, dengan dua peluang bagus didapat Pedro Rodriguez. Sayang, masih belum ada gol yang tercipta.
Chelsea sendiri sempat menyamakan kedudukan saat laga memasuki menit ke-55 melalui pemain pengganti, Kurt Zouma.
Sayang, gol bek yang menggantikan Christensen tersebut dianulir oleh wasit setelah mendapat input dari VAR. Sebelum terjadinya gol, kapten Chelsea Cesar Azpilicueta dianggap melakukan pelanggaran pada Brandon Williams.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Chelsea kembali kecolongan pada menit ke-66.
Baca Juga: Real Madrid Tertahan, Berikut Klasemen Liga Spanyol Usai Jornada ke-24
Man United menggandakan keunggulan mereka melalui sundulan keras Harry Maguire, memanfaatkan umpan sepak pojok cantik Bruno Fernandes. Unggul 2-0, tim tamu pun semakin di atas angin.