Pelatih Persija Belum Pikirkan Partai Penentuan Juara Grup Kontra Arema

Kamis, 13 Februari 2020 | 22:55 WIB
Pelatih Persija Belum Pikirkan Partai Penentuan Juara Grup Kontra Arema
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias. (dok. Persija)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta akan melakoni laga pamungkas Grup B Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2020 melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (15/2/2020).

Laga ini akan menentukan siapa yang akan keluar sebagai juara grup, sebagaimana Persija dan Arema telah memastikan tiket ke semifinal turnamen pramusim itu dari Grup B.

Soal laga yang sejatinya layak dilabeli big match tersebut, pelatih kepala Persija Sergio Farias mengaku masih belum memikirkannya.

Pertandingan Sabah FA vs Persija Jakarta dalam lanjutan Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (13/2/2020). (dok. Persija).
Pertandingan Persija Jakarta vs Sabah FA pada matchday 2 Grup B Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (13/2/2020) petang WIB. (dok. Persija)

"Ada waktu 24 jam untuk saya siapkan pertandingan berikutnya. Usai kami main, kami menyaksikan laga Arema dulu (lawan Persela). Kita lihat permainan mereka bagaimana," kata Farias. 

Baca Juga: Tekuk Persela, Arema FC ke Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020

"Kami akan memulai persiapan lawan Arema setelah laga mereka selesai," urai mantan pelatih Pohang Steelers tersebut.

Persija memastikan diri lolos ke semifinal usai menumbangkan klub Malaysia, Sabah FA 2-0 pada laga matchday 2 Grup B yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Kamis (13/2/2020) petang WIB tadi.

Sementara itu, Arema memastikan diri ke empat besar usai menumpas Persela Lamongan 3-1 pada laga matchday 2 di stadion yang sama, Kamis (13/2/2020) malam WIB.

Persija dan Arema pun menguasai klasemen Grup B dengan sama-sama mengoleksi poin sempurna enam dari dua pertandingan.

Baca Juga: Demi Pep Guardiola, Juventus Siap Depak Maurizio Sarri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI