Link Live Streaming Osasuna vs Real Madrid dan Susunan Pemain

Rully Fauzi Suara.Com
Minggu, 09 Februari 2020 | 21:45 WIB
Link Live Streaming Osasuna vs Real Madrid dan Susunan Pemain
Penyerang andalan Real Madrid, Karim Benzema. [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Real Madrid baru saja tersingkir dari ajang Copa del Rey. Menghadapi Real Sociedad di babak perempatfinal, Jumat (7/2/2020) lalu, tim besutan Zinedine Zidane dipaksa bertekuk lutut di kandang sendiri dengan skor 3-4.

Namun, Sergio Ramos dan kawan-kawan harus segera melupakan kekalahan mengecewakan tersebut dan fokus menghadapi Osasuna pada laga jornada ke-23 La Liga Spanyol 2019/2020.

El Real --julukan Real Madrid-- akan melawat ke Estadio El Sadar, Minggu (9/2/2020) malam WIB ini.

Menghadapi Osasuna besutan entrenador Jagoba Arrasate, di atas kertas Real Madrid jelas lebih diunggulkan. Bukan hanya ihwal materi pemain, tapi juga rekor pertemuan kedua tim.

Baca Juga: Jadwal Piala Gubernur Jatim 2020, Semua Laga Disiarkan Langsung

Di lima pertemuan terakhir, Real Madrid sukses menyapu bersih kemenangan. Termasuk pada pertemuan pertama kedua tim di Liga Spanyol musim ini, di mana Real Madrid memetik kemenangan 2-0 di Santiago Bernabeu, 26 September 2019 lalu.

Kemenangan wajib diraih Real Madrid di laga kali ini, pasalnya Los Blancos --julukan Real Madrid lainnya-- tengah bersaing ketat dengan Barcelona di pucuk klasemen sementara Liga Spanyol 2019/2020.

Real Madrid saat ini berada di puncak dengan 49 poin. Sementara Barcelona yang hanya berjarak tiga poin, berada di posisi kedua.

Barcelona sendiri baru akan melakoni laga pekan ke-23 mereka dini hari nanti dengan menghadapi tuan rumah Real Betis.

Laga Osasuna vs Real Madrid akan kick-off malam ini pukul 22.00 WIB dan bisa Anda saksikan secara live streaming dengan meng-klik tautan berikut.

Baca Juga: Terungkap! Ronaldo Mencak-mencak Usai Juventus Terkapar di Markas Verona

Susunan Pemain

Osasuna XI: S. Herrera, Nacho Vidal, David Garcia, Unai Garcia, Estupinan, R. Torres, Brasanac, Moncayola, Perez, Jose, R. Garcia. 

Real Madrid XI: Courtois, Carvajal, Varane, Ramos, Mendy, Casemiro, F. Valverde, Modric, Isco, Bale, Benzema.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI