Hanya Jadi Persiapan Tim, Persija Tetap Bidik Juara di Piala Gubernur Jatim

Kamis, 06 Februari 2020 | 22:18 WIB
Hanya Jadi Persiapan Tim, Persija Tetap Bidik Juara di Piala Gubernur Jatim
Latihan perdana skuat Persija Jakarta menyambut musim kompetisi 2020 di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Senin (13/1/2020). [Suara.com / Adie PRASETYO NUGRAHA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta menjadi salah satu tim yang akan berpartisipasi di turnamen Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2020 pada 10-20 Februari mendatang. Selain Persija, ada tujuh tim lainnya yang ikut serta.

Mereka adalah Persebaya Surabaya, Madura United, Persik Kediri, Bhayangkara FC, Arema FC, Persela Lamongan, dan Pahang FA. Nantinya, tim-tim tersebut dibagi ke dalam dua grup.

Persija sendiri tergabung di Grup B bersama Arema, Persela, dan Pahang FA. Sementara sisanya ada di Grup A.

Pelatih Persija Sergio Farias saat memimpin latihan di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma. (dok. Persija).
Pelatih Persija Sergio Farias saat memimpin latihan di lapangan PS AU, Halim Perdanakusuma. (dok. Persija).

Pelatih Persija Sergio Farias mengaku menjadikan turnamen tersebut hanya sebagai persiapan tim jelang Liga 1 2020 dimulai. Meski begitu, Pasukan Ibu Kota bertekad memenangi turnamen tersebut.

Baca Juga: Sergio Farias Tak Sabar Lakoni Debut Bersama Persija Jakarta

"Ini (turnamen Gubernur Jatim) persiapan kami untuk liga. Tentunya kami akan berusaha memenangkan turnamen ini," kata Farias dalam keterangan yang diterima suara.com, Kamis (6/2/2020).

"Tapi harus diingat, kami hanya menggunakan ini sebagai persiapan menuju Liga 1," jelas mantan pelatih Pohang Steelers itu.

Turnamen ini tentu bisa dijadikan oleh Farias untuk mengukur kemampuan pemain, terutama rekrutan baru sebelum Liga 1 bergulir pada 29 Februari 2020.

Macan Kemayoran --julukan Persija-- pada draft jadwal Liga 1 yang telah dirilis, baru akan melakoni pertandingan pertamanya melawan Borneo FC pada 1 Maret mendatang.

Baca Juga: 5 Berita Menarik Bola: Ronaldo Ulang Tahun Diberi Kekasih Kado Mobil Mewah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI