Tampil Buruk, Bek Mahal Manchester City Disarankan ke Psikolog

Irwan Febri Rialdi Suara.Com
Kamis, 06 Februari 2020 | 16:01 WIB
Tampil Buruk, Bek Mahal Manchester City Disarankan ke Psikolog
Bek Manchester City, John Stones tertunduk lesu usai timnya dikalahkan Wigan (AFP/Oli Scarff)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan pemain Manchester City, Trevor Sinclair, merasa prihatin dengan karier John Stones di Etihad Stadium. Pemain 24 tahun itu tak kunjung menampilkan performa terbaiknya.

Padahal, pemain 24 tahun ini diboyong dengan harga yang tidak murah, yakni 47,5 juta paundsterling (Rp 655 miliar). Kala itu, nominal tersebut membuatnya sebagai bek termahal dunia.

Namun, performanya justru angin-anginan. Selain karena kerap cedera, penampilan tidak stabil tersebut membuat John Stones kesulitan menjaga tempatnya di lini belakang Manchester City.

Trevor Sinclair pun menyarankan John Stones segera berkonsultasi ke psikolog olahraga untuk membangkitkan mental dan kepercayaan dirinya sebagai bek tangguh.

Baca Juga: Pemusatan Latihan Timnas Senior Bisa Jadi Masalah Bagi PSM, Kenapa?

"John perlu memfokuskan kembali karirnya. Jika saya menasihatinya, saya akan memberitahunya untuk mendapatkan bantuan dari psikolog olahraga," kata Sinclair, dilansir dari talkSPORT.

"Saat ini sepertinya dia tidak memiliki masa depan, atau masa depan yang kami harapkan di Manchester City. Dia harus mencoba dan mendapatkan dirinya kembali di jalan yang benar," imbuhnya.

John Stones sempat tampil gemilang ketika masih berseragam Everton. Selama tiga musim, ia telah mengantongi 95 penampilan dan mencetak satu gol.

Di musim 2019/2020, jebolan akademi Barnsley ini baru tampil sebanyak 11 pertandingan di Liga Primer Inggris. Sebanyak 15 gol telah bersarang ke gawang The Citizens ketika dia tampil.

Baca Juga: Gelar Pemusatan Latihan Timnas Senior, Shin Tae-yong Panggil 34 Pemain

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI